Telkomsel berikan kuota gratis untuk akses aplikasi Halodoc
Halodoc menggandeng Telkomsel sebagai connectivity enabler, di mana pengguna provider tersebut dapat mengakses Halodoc tanpa kuota.
Dalam upaya memudahkan pengguna mengakses layanan telemedicine selama masa penganggulangan Covid-19, Halodoc menggandeng Telkomsel sebagai connectivity enabler. Telkomsel memberikan keuntungan kepada penggunanya berupa akses tanpa kuota untuk aplikasi Halodoc. Bentuk kolaborasi dengan Telkomsel ini terkait dengan anjuran batasan fisik oleh pemerintah, dengan begitu pengguna dapat menggunakan Halodoc secara hemat kuota.
VP Marketing Halodoc, Felicia Kawilarang mengatakan, “Di tengah kondisi saat ini, kami percaya, kolaborasi yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama akses informasi dan layanan kesehatan, menjadi salah satu faktor kunci dalam menanggulangi COVID-19. Karenanya, kami terus mengoptimalkan ekosistem teknologi dan menggandeng lebih banyak pihak guna memperluas layanan kesehatan dari hulu ke hilir untuk masyarakat. Bersama Telkomsel, kami menggabungkan keahlian kedua belah pihak dalam menyediakan akses layanan kesehatan serta infrastruktur pendukung akses informasi untuk mengajak masyarakat tetap aktif menelusuri informasi kesehatan selama #DiRumahAja.”
Pengguna Telkomsel prabayar maupun pascabayar dapat langsung menikmati akses data secara gratis sebesar 500MB untuk mengakses aplikasi Halodoc selama masa pandemi Covid-19. Layanan telemedicine Halodoc pun terintegrasi dengan aplikasi My Telkomsel, yang berarti Anda dapat menikmati fitur ini lewat My Telkomsel.
Melalui fitur tersebut, pengguna dapat berkonsultasi secara online dengan lebih dari 1.000 dokter. Cek risiko dini Covid-19 juga bisa dikhususkan dalam layanan ini sebagai konsentrasi utama Halodoc. Lebih dari 1.800 apotek rekanan telah tergabung dalam platform Halodoc, oleh karena itu aplikasi ini bisa menjamin ketersediaan obat-obatan dan alat kesehatan di aplikasinya dapat memenuhi kebutuhan orang-orang.
Head of Digital Lifestyle Telkomsel, Crispin Tristram berharap, “Kami harap dengan akses data tanpa biaya untuk mengakses layanan telemedicine Halodoc ini membuat masyarakat bisa semakin mudah mendapatkan informasi dan layanan kesehatan, sehingga semakin siaga dalam menghadapi situasi seperti sekarang ini.”