Terraria dipastikan hadir di Stadia
Setelah selesainya cekcok antara Re-Logic dan Google dikarenakan terjadinya penangguhan akun Google CEO Re-Logic, Terraria dipastikan hadir ke Stadia.
Perdebatan antara Google dan studio pengembang gim Re-Logic pada akhirnya mereda. Cekcok keduanya diawali dengan ditangguhkannya beberapa akun Google milik mereka tanpa ada alasan yang jelas.
Tapi, tampaknya perdebatan ini sudah terselesaikan dengan baik. Android Police (1/3) melaporkan bahwa para pengembang di Re-Logic mengungkapkan bahwa mereka akan membawa Terraria ke platform Stadia.
"Setelah sebulan mendorong (dan dengan dukungan besar dari para penggemar kami), Google akhirnya mengulurkan tangan dan mampu memberikan banyak transparansi seputar situasi dan memulihkan akses ke semua akun kami," kata Re-Logic.
“Karena kerja keras yang telah dilakukan tim Stadia, serta mitra kami di 505 Games kami telah memutuskan bahwa kami akan mengizinkan peluncuran Terraria di Google Stadia yang akan datang untuk dilanjutkan.”
Seperti diketahui, pada awal bulan lalu disebutkan bahwa pembuat konten Terraria dan CEO Re-Logic Andrew Spinks turun ke Twitter untuk protes ke Google Google setelah perusahaan tersebut diduga menangguhkan akun YouTube, Gmail, Drive, dan Play studio tersebut.