Trailer baru Nightingale akan hadir seiring rilis Early Access di 21 Februari

Oleh: Erlanmart - Senin, 19 Feb 2024 15:21 WIB

Inflexion Games tengah mempersiapkan peluncuran Early Access game Nightingale pada 21 Februari dengan trailer yang baru.

Sebuah studion pengembang game asal Kanada, Inflexion Games, dipastikan bakal meluncurkan Early Access game Nightingale dalam sebuah tralier pada tanggal 21 Februari mendatang. Video yang berjudul “This is Nightingale” tersebut memperlihatkan keseruan dari game survival-crafting player versus environment (PVE).

Studio game tersebut mengatakan bahwa Early Access game akan segera hadir di PC melalui platform Steam dan Epic Game Store. Trailer itu sendiri diinformasikan menampilkan aneka fitur seperti kustomisasi karakter, building dan crafting, persenjataan dan pertempuran, eksplorasi menggunakan Realm Cards, Makhluk-makhluk Apex, Dungeons dan fitur multiplayer.

Kapabilitas multiplayer ini juga menghadirkan The Watch, sebuah social hub di mana para Realmwalkers bisa bertemu, merencanakan petualangan, mengambil misi, atau melompat ke dalam ruang bawah tanah yang menantang bersama-sama.

Inflexion Games juga telah mengkonfirmasi bahwa kampanye Twitch Drops akan tersedia saat peluncuran, mulai dari tanggal 21 hingga 28 Februari. Dapatkan anjing peliharaan eksklusif dan unik bergaya Victorian sebagai hewan peliharaan yang akan ikut dalam petualangan para pemain di Fae Realms dengan menonton kanal-kanal di Twitch yang ikut berpartisipasi.

Nightingale adalah game survival-crafting PVE yang menantang pemain untuk menemukan, menjelajah, dan bertahan hidup di dunia misterius Faewilds. Dengan latar dunia fantasi gaslamp (subgenre fantasi yang menampilkan unsur supernatural dalam latar sejarah) era Victorian, game ini bisa dimainkan sendiri atau berkelompok dengan maksimal 5 teman.

Tag