Xiaomi 14 Ultra diprediksi pakai kamera bawah layar
Tampaknya akan ada dua versi ponsel ini – satu dengan kamera di bawah layar dan satu lagi dengan kamera selfie standar.
Meski peluncuran global seri Xiaomi 14 terus berjalan dalam ketidakpastian, laporan menunjukkan bahwa perusahaan mungkin sedang membuat tambahan lain ke jajarannya – Xiaomi 14 Ultra. Ponsel tersebut baru-baru ini menjadi berita utama karena terlihat di beberapa bocoran gambar.
Dilansir dari Gizmochina (15/1), Xiaomi 14 Ultra kemungkinan menampilkan kamera di bawah layar. Tampaknya akan ada dua versi ponsel ini – satu dengan kamera di bawah layar dan satu lagi dengan kamera selfie standar.
Versi dengan kamera standar dikatakan memiliki nama kode “aurora” dan “aurorapro.” Sedangkan model kamera bawah layar memiliki kode nama “Xiaomi Suiren”. Menariknya, perangkat dengan nama tersebut baru-baru ini terlihat di database Geekbench dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 3.
Meskipun diyakini perangkat tersebut adalah Xiaomi Mix 5 yang akan datang, laporan terbaru menunjukkan bahwa itu adalah Xiaomi 14 Ultra. Ponsel ini masing-masing mencetak 2.336 dan 6.837 poin dalam pengujian single-core dan multi-core.
Demikian pula menurut laporan sebelumnya oleh tipster Digital Chat Station, Xiaomi 14 Ultra akan menggunakan kamera utama 50 MP (Sony LYT 900 dengan OIS) dengan aperture variabel. Di samping sensor utama, lensa telefoto 50 MP, lensa periskop 50 MP lainnya, dan lensa ultra lebar 50 MP diharapkan melengkapi konfigurasi ini.