Yamaha rilis 2 earphone TWS dan 1 headphone ANC
Baik TWS TW-E54 dan TW-E74 menggunakan teknologi Listening Care eksklusif dari Yamaha sehingga diklaim mampu memberikan kualitas suara yang konsisten di seluruh frekuensi.
Tidak tinggal diam, salah satu produsen audio papan atas Yamaha juga ikut masuk ke dalam kancah earphone true wireless stereo (TWS). Earphone nirkabel dari perusahaan ini hadir sekaligus dengan dua model: TW-E54 dan TW-E7A dengan teknologi ANC. Dilansir dari What Hifi (2/10), kedua earphone tersebut dimaksudkan untuk bersaing dengan Apple AirPods dan Sony WF-1000XM3.
Selain earphone TWS, Yamaha juga mengumumkan headphone nirkabel terbaru YH-E700A yang juga dilengkapi dengan teknologi ANC. Perangkat ini disebut-sebut ingin bersaing dengan earphone Sony WH-1000XM4, Bose 700 dan Sennheiser Momentum 3 Wireless.
Baik TWS TW-E54 dan TW-E74 menggunakan teknologi Listening Care eksklusif dari Yamaha sehingga diklaim mampu memberikan kualitas suara yang konsisten di seluruh frekuensi pada semua tingkat volume. Teknologi ini menggunakan mikrofon internal untuk memantau tingkat kebisingan sekitar dan mengoreksi equalizer pada volume demi mengoptimalkan seluruh frekuensi.
Sedangkan earphone YH-E700A memiliki teknologi lebih mutakhir dengan nama Advanced Listening Care, yang lebih dinamis dalam penerapannya. Teknologi ini juga memperhitungkan jangkauan dinamis dan tingkat perekaman musik.