sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
Senin, 09 Des 2019 12:22 WIB

Cuplikan Wonder Woman 1984 pamerkan setelan baru Diana

Cuplikan terbaru Wonder Woman 1984 tampilkan setelan baru Diana yang serba emas dan memiliki sepasang sayap.

Cuplikan Wonder Woman 1984 pamerkan setelan baru Diana
Source: Screen Crush

Warner Bros. Pictures telah merilis cuplikan pertama untuk film Wonder Woman 1984. Dilansir dari Hollywood Reporter (8/12), cuplikan dibuka di mana Diana (Gal Gadot) sedang mengobrol dengan temannya Barbara Minerva yang diperankan oleh Kristen Wiig. Diketahui kemudian Barbara Minerva berubah menjadi penjahat yang dikenal sebagai Cheetah, yang awalnya muncul di komik Wonder Woman #6 pada tahun 1943. 

Cuplikan juga menampilkan aktor Pedro Pascal sebagai Maxwell Lord, yang digambarkan sebagai orang yang akan melakukan apa saja untuk menjadi sukses. Aktor Chris Pine juga kembali terlihat, setelah karakternya sebagai Steve Trevor yang meninggal pada film Wonder Woman sebelumnya. Sayangnya cuplikan tersebut tidak begitu banyak mengungkap bagaimana karakter Steve bisa kembali lagi. 

Oh iya, cuplikan juga memamerkan beberapa gerakan khas Wonder Woman. Termasuk menepis peluru dengan gelang dan melemparkan laso emasnya. Pada akhir cuplikan juga menampilkan setelan terbaru dari Wonder Woman yang serba emas dan dilengkapi sepasang sayap. Direncanakan film Wonder Woman terbaru ini akan tayang perdana pada 5 Juni 2020 mendatang. 

Wonder Woman 1984 menjadi entri kesembilan di DC Extended Universe, mengikuti Shazam! awal tahun ini dan Aquaman pada tahun 2018. Ini juga menjadi penampilan keempat Wonder Woman di DCEU, setelah Batman v Superman: Dawn of Justice, film Wonder Woman pertama tahun 2017, dan Justice League tahun 2017. 

Share
×
tekid
back to top