Kevin Hart pastikan hadirnya Jumanji 4
Menurut Kevin Hart, Jumanji 4 dipastikan hadir setelah setiap aktor menyelesaikan proyek filmnya masing-masing.
Kevin Hart, pemeran Franklin Finbar pada dua film Jumanji mengungkapkan kemungkinan hadirnya Jumanji 4. Waralaba petualangan fantasi yang populer ini dimulai dengan film orisinalnya pada 1995, dibintangi oleh mendiang Robin Williams sebagai pria yang terperangkap dalam permainan papan supranatural.
Dalam sebuah wawancara dengan Collider (21/6), Hart menegaskan Jumanji 4 pasti akan terjadi. Menurut Hart, itu semua tergantung waktu yang dimiliki para aktor. Banyak dari mereka yang saat ini sedang mengerjakan proyek lain, tetapi berkomitmen untuk kembali ke waralaba.
“Bagi kami untuk menciptakan kembali dunia Jumanji dan meraih kesuksesan itu, sangat monumental. Anda tidak jauh dari itu. Kami tidak tertarik untuk pergi. Ini tentang waktu,” kata Hart. “Aku sedang membuat film dengan Jack Black sekarang, Borderlands. Saya di Budapest. Kami semua telah mengambil beberapa proyek lain, jadi Saya pikir ketika segalanya melambat bagi kami dan komitmen kami keluar, kami pasti akan mengunjungi kembali proyek (Jumanji), karena tidak ada alasan untuk tidak melakukannya.”
Hart juga menyebut Netflix dan Sony untuk selanjutnya menggarap film lanjutan dari waralaba tersebut. Di samping itu, film kemungkinan berisi plot twist tentang siapa dalang di balik penjahat Jurgen the Brutal yang diperankan oleh Rory McCann. Ketika Jumanji: The Next Level tayang, Dwayne Johnson mengatakan Jurgen merupakan avatar yang bisa dimainkan dalam gim, berarti ada seseorang yang memainkannya. Dan film ke-4 mungkin akan mengungkap itu.
Kredit film juga menunjukkan, permainan komputer tersebut menyebrang ke dunia nyata, yang mengisyaratkan Jumanji 4 mungkin akan mengambil latar dunia nyata, seperti film aslinya.
Meski demikian, kita masih harus menunggu kabar selanjutnya kapan film ini akan diproduksi. Seperti yang dikatakan Hart di atas, mungkin setelah setiap aktor menyelesaikan proyek filmnya masing-masing.