sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
Kamis, 03 Sep 2020 13:44 WIB

Musim kedua The Mandalorian bakal tayang 30 Oktober

Lucasfilm dan Disney telah mengumumkan musim kedua serial televisi The Mandalorian akan ditayangkan pada tanggal 30 Oktober.

Musim kedua The Mandalorian bakal tayang 30 Oktober
Source: Business Insider

Serial televisi dari waralaba Star Wars, "The Mandalorian" akan merilis musim keduanya di layanan streaming Disney+ pada bulan Oktober ini. Dilansir dari Hypebeast (3/9), Lucasfilm dan Disney telah mengumumkan bahwa musim kedua dari serial The Mandalorian akan hadir di layanan streaming-nya pada tanggal 30 Oktober. 

The Mandalorian menceritakan pada masa setelah jatuhnya The Empire, mengikuti lima tahun setelah kejadian di film "Star Wars: Episode VII - Return of the Jedi" dan 25 tahun sebelum peristiwa di film "The Force Awakens". 

Serial ini mengikuti pemburu Mandalorian bernama Din Djarin (dibintangi oleh Pedro Pascal) dalam berbagai petualangannya sambil melindungi "The Child". Diketahui The Child sebelumnya dikenal sebagai Baby Yoda, yang menjadi ikon budaya pop setelah musim pertama serial ini. 

Serial The Mandalorian diketahui telah menyelesaikan produksi musim keduanya hanya beberapa hari, sebelum penghentian produksi di seluruh dunia karena pandemi Covid-19. Dikabarkan musim ketiga untuk serial ini juga sedang dikerjakan, tapi belum diketahui kapan musim ketiga ini akan dirilis. 

Di sisi lain, musim pertama The Mandalorian tampil dengan total delapan episode. Musim pertama ini juga telah menerima ulasan positif dari para kritikus, mulai dari pujian untuk akting, penyutradaraan, penulisan, efek visual, dan lainnya. Serial ini juga telah dinominasikan untuk 15 Emmy Awards, termasuk untuk nominasi Outstanding Drama Series.

Share
×
tekid
back to top