Netflix imbau untuk menghentikan Bird Box Challenge
Bird Box memunculkaan viral di internet berupa tantangan untuk melakukan aktivitas dengan menggunakan penutup mata. Netflix menghimbau untuk menghentikan aktivitas tersebut.
Bird Box menjadi salah satu film original Netflix yang saat ini sedang berada di puncak. Film ini dikabarkan sudah meraih 45 juta penonton. Selain jumlah penonton yang membludak, nyatanya film ini pun memunculkan budaya pop baru. Warganet menyebutnya dengan “Bird Box Challenge”.
Seperti dalam filmnya, Bird Box Challenge mengharuskan orang untuk menjalankan aktivitas sehari-hari namun dengan mata tertutup. Nah, kabarnya Bird Box Challenge ini sudah menimbulkan beberapa kecelakaan yang dialami oleh pesertanya.
Lmaooo the baby!!!#birdboxmemes #BirdBox #birdboxmemes #BirdBoxChallenge pic.twitter.com/4dhhIi6Str — Bird Box Memes (@birdboxmemes) December 27, 2018
Untuk itu, Netflix menghimbau warganet untuk tidak meneruskan tantangan tersebut. Melalui akun Twitternya, Netflix mendesak warganet untuk berhenti berpartisipasi dalam tantangan tersebut. Pasalnya tantangan itu berpotensi menimbulkan kecelakaan ketika beraktivitas dengan menggunakan penutup mata.
Netflix sendiri tidak mengetahui bagaimana Bird Box Challenge bisa muncul. Dalam cuitannya, Netflix berharap agar para warganet tidak berakhir di rumah sakit karena mengikuti Bird Box Challenge.
Only in NY #BirdBox #BirdBoxChallenge @NigelDPresents pic.twitter.com/VPemHPdovu — Tommy (@THOMAS_RE89) December 25, 2018
Di internet sendiri, sudah beredar beberapa video orang yang mengikuti tantangan tersebut. Sayangnya, tantangan tersebut berakhir pada kecelakaan yang dialami oleh partisipan Bird Box Challenge. Hypebeast (4/1) melaporkan, tantangan ini berujung pada cedera serius.
Perlu diketahui, Bird Box merupakan original movie dari Netflix yang diadaptasi dari novel berjudul sama. Dibintangi oleh Sandra Bullock, Bird Box menceritakan tentang seorang ibu dengan dua anaknya yang harus beraktivitas dengan menggunakan penutup mata. Pasalnya, sebuah makhluk yang tidak diketahui menuntun manusia untuk melakukan bunuh diri. Makhluk tersebut ditengarai berkontak melalui mata manusia.