sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Jumat, 21 Feb 2020 15:15 WIB

SpongeBob SquarePants bakal punya serial prekuel

SpongeBob SquarePants akan memiliki serial prekuel yang berjudul "Kamp Koral: SpongeBob's Under Years".

SpongeBob SquarePants bakal punya serial prekuel
Source: Multichannel

Nickelodeon telah mengkonfirmasi terdapat animasi terbaru dari SpongeBob SquarePants yang berjudul "Kamp Koral: SpongeBob's Under Years". Dilansir dari Hypebeast (21/2), animasi ini akan menjadi prekuel yang menampilkan masa muda SpongeBob SquarePants dan direncanakan tayang pada bulan Juli tahun 2020. 

Prekuel ini akan berfokus pada kehidupan SpongeBob saat berusia 10 tahun di perkemahan musim panas. Dalam serial tersebut kabarnya akan menampilkan SpongeBob dan teman-temannya melakukan segala macam hal aneh dan liar. Seperti membangun api unggun, menangkap ubur-ubur, dan berenang di Danau Yuckymuck. Kabarnya serial ini akan memiliki 13 episode di musim pertamanya. 

Serial ini juga akan diisi suara oleh Tom Kenny sebagai SpongeBob, Bill Fagerbakke (Patrick), Rodger Bumpass (Squidward), Clancy Brown (Mr. Krabs), Carolyn Lawrence (Sandy), Mr. Lawrence (Plankton), Mary Jo Catlett (Mrs. Puff), Jill Talley (Karen), dan Lori Alan (Pearl). Nickelodeon juga akan menampilkan karakter baru yang disuarakan oleh Carlos Alazraqui dan Kate Higgins. 

Selain serial prekuel tersebut, terdapat pula film 3D mendatang berjudul "The SpongeBob Movie: Sponge on the Run". Direncanakan film ini akan tayang perdana pada 22 Mei 2020. Ini akan berfokus pada SpongeBob dan Patrick yang memburu Gary, setelah ia mengalami snail-napped. Film ini juga akan dimainkan oleh Awkwafina, Reggie Watts, dan Keanu Reeves. 

Share
×
tekid
back to top