DxOMark: audio playback Nokia 7.2 berkualitas rendah
DxOMark melakukan pengujian pada audio dan kamera Nokia 7.2 yang menunjukkan kalau audio playbacknya berkualitas rendah.

Situs benchmarking kamera, DxOMark, telah mengeluarkan hasil uji terbarunya. Kali ini pengujian dilakukan pada Nokia 7.2. DxOMark melakukan dua kategori pengujian dan beberapa aspek, salah satunya audio. Dikutip dari Ubergizmo, sayangnya audio dari ponsel kelas menengah ini menerima poin yang relatif rendah, yaitu 41 poin.
Pengujian Nokia 7.2 dilakukan pada speaker single, 3.5 mm headphone jack, audio Qualcomm aptX, dan dua mikrofonnya dengan spacial surround capture.
Berdasarkan DxOMark, pengujian telah dilakukan oleh penguji professional dengan beberapa tes yang membutuhkan waktu 20 jam. Nokia 7.2 menerima nilai 33 poin untuk audio playbacknya dan 66 poin untuk perekamannya. Audio playback menjadi daftar pertama aspek yang kurang baik pada smartphone ini. Sedangkan artefaknya mendapatkan nilai yang positif, range volume, timbre, dan dinamikanya juga relatif baik.
Untuk rekaman Nokia 7.2 kualitasnya lebih baik dengan nilai 66. Volume range, timbre, dan artefaknya lagi-lagi menjadi salah satu yang terbaik. Namun, background rekamannya sama-sama buruk dengan spatial playback.
Di samping itu, pengujian juga dilakukan pada kamera pada Nokia 7.2 yang hasilnya menunjukkan peningkatan dari pendahulunya, Nokia 8. Nilainya sebanding dengan kamera Pureview milik Nokia 9. Dengan nilai 85, Nokia 7.2 bersanding dengan ponsel flagship menengah di antaranya Samsung A50.