Hands-on Xiaomi 12 Lite, desainnya tipis & ringan
Xiaomi 12 Lite segera meluncur di Indonesia pada 19 Juli mendatang secara virtual di YouTube resmi Xiaomi.
Xiaomi Indonesia akan segera memboyong seri Lite terbarunya ke tanah air, yakni Xiaomi 12 Lite. Smartphone ini sudah diluncurkan secara global pada 12 Juli lalu, yang diklaim menghadirkan peningkatan dari pendahulunya.
Product Manager Xiaomi Indonesia, Calvin Nobel mengatakan Xiaomi 12 Lite diperuntukkan bagi pengguna yang mengedepankan gaya dan fesyen. Sebab, perusahaan kali ini lebih fokus pada desain serta tampilan Xiaomi 12 Lite yang ringan dan tipis.
"Lebih khusus kepada orang-orang yang suka form over function," kata Calvin dalam acara Hands-on Xiaomi 12 Lite di Jakarta, Kamis (14/7). "Orang yang lebih suka tampil ekspresif, stylish, fashionable. Orang-orang yang suka style dari sebuah handphone dan Xiaomi 12 Lite 5G ini masukin semua teknologi-teknologi yang ada, yang kita hadirkan ke bodi yang tipis dan ringan."
Xiaomi 12 Lite terdiri dari tiga pilihan warna, yaitu Light Pink, Light Green, dan Black. Bodi belakang ponsel menggunakan kaca anti-glare yang memberikan efek mengkilap yang dapat berubah warna, namun dengan sentuhan matte.
Digadang-gadang mengusung desain ultra-slim, Xiaomi 12 Lite memiliki ketebalan 7,29 mm. Ukuran ini bahkan lebih tipis dari Xiaomi Smart Pen. Sementara itu, perangkat juga diklaim ringan dengan bobot 173 gram.
Perusahaan belum mengungkapkan spesifikasi lebih lanjut, namun bagian belakang menunjukkan Xiaomi 12 Lite memiliki 3 kamera belakang. Menilik versi globalnya, kamera utamanya terdiri dari sensor utama Samsung HM2 108MP, lensa sudut ultra lebar 8MP, dan kamera makro 2MP.
Acara peluncuran Xiaomi 12 Lite di Indonesia akan digelar pada 19 Juli mendatang. Sahabat Tek dapat menyaksikannya secara virtual melalui saluran YouTube resmi Xiaomi Indonesia, pukul 13.00 WIB.