Harga Redmi 8A Pro dibanderol sejutaan, cek spesifikasinya
Redmi 8A Pro resmi meluncur di Indonesia dengan harga sejutaan. Smartphone ini hadir dengan desain dan peningkatan spesifikasi kameranya.
Xiaomi akhirnya resmi memboyong Redmi 8A Pro ke Indonesia seharga sejutaan. Smartphone ini menjadi penerus bagi Redmi 8 Series yang meluncur akhir tahun lalu dan mengisi lini entry dari perusahaan Tiongkok tersebut.
Redmi 8A Pro hadir dengan sejumah peningkatan dibanding pendahulunya, Redmi 8A. Salah satunya ada di sektor kamera. Redmi 8A Pro hadir dengan dua kamera belakang yang didukung dengan AI.
“Ini pertama kalinya seri A memiliki dua kamera dengan AI,” kata Alvin Tse, Country Manager Xiaomi Indonesia melalui siaran live streaming peluncuran smartphone ini di Jakarta.
Adapun dua kamera yang terdapat di Redmi 8A Pro masing-masing memiliki resolusi 13MP kamera utama dan 2MP untuk mengambil kedalaman gambar. Kamera ini juga dibekali dengan AI. Terhitung ada AI Scene Detection, AI Portrait, dan dukungan HDR. Untuk diketahui, kamera smartphone ini juga sudah mendukung Google Lens.
Sementara di bagian depan, Redmi 8A Pro mengusung kamera depan 8MP yang juga didukung dengan kecerdasan buatan. Seperti kamera belakangnya, kamera depan ini juga mendukung AI Beautify, AI Portrait Selfie, AI Face Unlock, mode HDR dan palm shutter.
Desain juga menjadi salah satu sektor yang dipoles lagi oleh Xiaomi. Masih tetap mengandalkan finishing matte, Redmi 8A Pro hadir dengan tiga pilihan warna, yakni Sea Blue, Sky White dan Midnight Grey. Seri ini juga memiliki lapisan nano untuk melindunginya dari percikan air, khusus untuk pasar Indonesia. Nah, versi ini juga hadir dengan pola berbentuk X di cover belakangnya. Xiaomi menyebutnya sebagai desain X Line.
"Sea Blue menghadirkan warna biru seperti laut yang menenangkan, Sky White seperti melihat langit yang jernih, serta Midnight Grey yang terlihat mewah,” kata Alvin Tse.
Di bagian depan, terdapat layar HD+ berukuran 6,22 inci. Sebuah notch pun terdapat di layr untuk tempat kamera depan. Sementara layar ini juga sudah dilindungi dengan Gorilla Glass 5.
Beralih ke dapur pacu, Redmi 8A Pro masih dibekali dengan Snapdragon 439. Berbeda dengan pendahulunya, versi ini hadir dengan dua pilihan RAM, yakni 2GB dan 3GB. Sementara itu hanya ada satu pilihan memori internal, yakni 32GB. Xiaomi juga memberikan opsi penambahan memori menggunakan MicroSD hingga 512GB.
Di sisi baterai, Redmi 8A Pro dibekali dengan baterai 5000mAh dan dukungan pengisian cepat 18W melalui slot USB Type-C. Tidak ketinggalan jack 3,5mm pun diberikan di smartphone ini.
Redmi 8A Pro mulai dapat dibeli pada 7 April mendatang. Itu bertepatan dengan Mi Fans Festival di Indonesia. Harga Redmi 8A Pro versi 2GB/32GB dibanderol Rp1.549.000, sementara versi 3GB/32GB tersedia dengan harga Rp1.649.000. Pembelian ini dapat dilakukan secara online di Lazada, Akulaku dan Mi.com. Sementara penjualan offline baru akan dimulai pada 14 April di Mi Store dan Erafone.