×
Kanal
    • partner tek.id realme
    • partner tek.id samsung
    • partner tek.id acer
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd

Jangan beli iPhone 17, analis sarankan untuk tunggu iPhone 18

Oleh: Nur Chandra Laksana - Sabtu, 22 Maret 2025 11:39

Ternyata, analis Jeff Pu dari GF Securities sebut iPhone 18 akan lebih superior, tahan beli iPhone 17.

Jangan beli iPhone 17 analis sarankan untuk tunggu iPhone 18

Meskipun iPhone 17 belum dirilis, bocoran terbaru menunjukkan bahwa iPhone 18 bisa menjadi lompatan besar dalam performa. Menurut analis Jeff Pu dari GF Securities, Apple saat ini tengah mengembangkan chip A20 yang akan menjadi prosesor pertama perusahaan dengan fabrikasi 2nm (N2). 

Awalnya, ada klaim bahwa chip ini akan dibuat menggunakan proses N3P (3nm+), tetapi Pu telah mengkonfirmasi kepada MacRumors bahwa Apple benar-benar akan beralih ke 2nm. Dengan fabrikasi 2nm, iPhone 18 diperkirakan akan membawa RAM hingga 12GB, membuatnya lebih bertenaga untuk gaming, multitasking, dan fitur AI yang lebih canggih. 

Sebagai perbandingan, iPhone 16 hanya memiliki RAM 8GB, yang merupakan batas minimal untuk fitur Apple Intelligence. Dengan AI yang semakin menjadi fokus utama Apple, kemungkinan besar perusahaan ingin memastikan iPhone generasi mendatang memiliki daya pemrosesan yang cukup untuk menangani tugas-tugas AI dengan lebih lancar.

Dilansir dari laman Digital Trends (22/3), jika rumor ini benar, maka chip A19 di iPhone 17 kemungkinan masih akan menggunakan proses 3nm. Jadi pengguna tidak akan mengalami lonjakan performa sebesar iPhone 18 yang sudah memakai 2nm. 

Peralihan ke 2nm akan membawa peningkatan signifikan dalam hal kecepatan pemrosesan, efisiensi daya yang lebih baik untuk daya tahan baterai yang lebih lama, serta dukungan fitur AI yang lebih kuat. Jika kalian menginginkan ponsel yang lebih tahan lama, lebih bertenaga, dan lebih efisien, maka menunggu iPhone 18 hingga September 2026 bisa menjadi keputusan yang lebih bijak.

×
back to top