sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Kamis, 11 Nov 2021 08:31 WIB

Kamera depan Samsung Galaxy S22 masih 10MP

Selama 4 tahun berturut-turut, Samsung menggunakan kamera depan dengan resolusi yang sama 10MP pada smartphone andalannya.

Kamera depan Samsung Galaxy S22 masih 10MP
Source: LetsGoDigital

Samsung Galaxy S22 dan S22+ yang akan datang dilaporkan membawa kembali kamera depan 10MP, menandai 4 tahun berturut-turut perusahaan tersebut tidak mengubah jumlah piksel pada ponsel andalannya. Satu-satunya pengecualian mungkin adalah S22 Ultra yang diharapkan mengemas sensor 40MP, seperti S21 Ultra.

Terakhir kali Samsung mengubah resolusi kamera depannya pada tahun 2019 melalui seri Galaxy S10. Galaxy S9 dan S8 sebelumnya sama-sama hadir dengan sensor 8MP, kemudian peningkatan 2MP dilakukan kepada generasi selanjutnya.

Namun sejak itu perusahaan secara konstan menggunakan resolusi 10MP, dari Galaxy S20 (2020), Galaxy S21, dan Galaxy S21+ (2021). Dan berdasarkan laporan Galaxy Club yang dikutip dari Gizmochina (11/11), Galaxy S22 (2022) juga akan menggunakan sensor 10MP pada kamera depan, tanpa adanya peningkatan.

Ini jelas tidak termasuk untuk model Ultra. Seperti diketahui, Galaxy S21 Ultra dan S20 Ultra hadir dengan resolusi kamera depan 40MP. Menurut laporan, Galaxy S22 Ultra juga akan memiliki resolusi yang sama, 40MP.

Terkait pengaturan kamera belakang, model Galaxy S22 Ultra tidak akan menghadirkan lensa yang jauh berbeda dengan Galaxy S21 Ultra. Kamera utamanya 108MP, yang dipadukan dengan lensa ultrawide 12MP, telefoto 10MP 3X, dan lensa telefoto 10MP 10X.

Seri Samsung Galaxy S22 diketahui akan rilis pada 8 Februari mendatang dan perangkat tersedia 10 hari kemudian.

Share
×
tekid
back to top