sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
Senin, 01 Feb 2021 09:42 WIB

Redmi akan luncurkan banyak ponsel dengan kamera 108MP

Lu Weibing melalui unggahannya di Weibo mengisyaratkan akan meluncurkan lebih banyak ponsel dengan kamera ToF dan resolusi 108MP.

Redmi akan luncurkan banyak ponsel dengan kamera 108MP

Redmi pertama kali meluncurkan smartphone dengan resolusi kamera 108MP pada Note 9 Pro. Saat itu, ini merupakan berita mengejutkan karena semua ponsel seri Redmi K30 memiliki resolusi utama 64MP. Kini, perusahaan tampaknya akan memperbanyak ponsel dengan resolusi kamera tinggi di masa mendatang yang diisyaratkan langsung oleh General Manager Redmi Lu Weibing.

Dalam unggahannya di Weibo, Lu menyadari kalau mereknya sudah lama tidak menyertakan kamera ToF (Time of Flight) pada perangkat ponsel. Untuk diketahui, Xiaomi dan Redmi adalah satu dari sediikit perusahaan yang tidak terlalu update dengan teknologi ini. Jadi, dapat dimaklumi mengapa Lu secara tidak langsung merujuk perusahaan yang mengikuti tren tersebut.

Ia juga mengungkapkan lebih banyak ponsel yang dirilis tahun ini akan memiliki kamera 100MP. Dari pernyataan tersebut, dapat disimpulkan kalau resolusi yang dimaksud adalah kamera 108MP pada model Redmi. Ini juga karena Lu menyertakan tagar Note9 di akhir unggahannya.

Seri Redmi K40 yang telah dikonfirmasi akan meluncur bulan depan, kemungkinan akan menjadi salah satu ponsel yang Lu maksud. Meski demikian, detail spesifik terkait kamera pada smartphone tersebut belum diketahui. Selain itu, ada juga ponsel Redmi lain yang direncanakan meluncur tahun ini, seperti smartphone gaming Redmi pertama dan seri Redmi Note 10. Keduanya berpotensi mempunyai kamera 108MP.

Dikutip dari Gizmochina (1/2), ponsel dengan anggaran rendah mungkin akan hadir dengan sensor ISOCELL HM2, sementara yang anggarannya lebih tinggi mungkin akan membawa kamera ISOCELL HM3 yang baru hadir di Samsung Galaxy S21 Ultra.

Share
×
tekid
back to top