sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Senin, 18 Jan 2021 15:03 WIB

Redmi K40 series akan hadir dengan 2 prosesor berbeda

K40 Pro dan Pro Zoom dipastikan menggunakan Snapdragon 888, sedangkan Vanilla menggunakan prosesor lain.

Redmi K40 series akan hadir dengan 2 prosesor berbeda

Redmi sebelumnya telah memastikan bahwa seri Redmi K40 bakal meluncur pada Februari mendatang. Perusahaan juga telah membocorkan detail utama terkait spesifikasi dan harga dari jajaran smartphone tersebut. Kini, sebuah informasi baru datang dari Direktur Produk Redmi Wang Teng Thomas yang menambahkan spesifikasi utama lainnya dari K40.

Melalui posting-an Weibo, Thomas menyebutkan bahwa seri K40 akan ditenagai prosesor Snapdragon 888 dan prosesor lainnya yang belum diketahui. Ponsel ini akan diluncurkan pada Februari mendatang mengikuti pendahulunya, yaitu Redmi K30 Pro dan Pro Zoom yang diluncurkan pada bulan yang sama di 2020. Kedua ponsel tersebut ditenagai prosesor yang sama, yaitu Snapdragon 865 dengan mengusung spesifikasi yang identik. Perbedaannya terletak pada versi Pro Zoom yang dilengkapi kemampuan zoom yang lebih baik.

Smartphone seri pertama K40 bisa jadi adalah K40 Pro yang merupakan penerus K30 Pro. Sementara model lainnya mungkin akan diluncurkan sebagai penerus edisi K30 Pro Zoom. Selain itu, model lainnya juga dikabarkan hadir dengan prosesor yang berbeda. Kemungkinan, model yang disebut Vanilla ini akan menggunakan chip baru dari MediaTek atau Snapdragon 7-series baru dari Qualcomm.

Informasi yang sudah dipastikan sejauh ini adalah harga yang ditawarkan dimulai dari USD462 atau sekitar Rp6,5 jutaan. Ponsel hadir dengan layar datar dan kapasitas baterai 4.000 mAh. Sebuah rumor menambahkan, bahwa layar akan mengusung konsep punch hole dengan dukungan refresh rate yang tinggi. Informasi terkait konfigurasi kamera dan fitur lainnya belum diungkapkan. Meski demikian, kabar terkait tidak akan lama lagi muncul, mengingat tinggal sebulan lagi hingga Redmi K40 diluncurkan.

Share
×
tekid
back to top