sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • Home
  • Gadget
  • Spesifikasi Red Magic 9 Pro, mobile gaming persaing
Selasa, 21 Nov 2023 16:12 WIB

Spefisikasi Red Magic 9 Pro, mobile gaming pesaing berat OnePlus Ace 2 Pro dan ROG

Red Magic 9 Pro akan segera hadir di pasar gadget dunia mulai 23 November nanti, berikut spesifikasinya.

Spefisikasi Red Magic 9 Pro, mobile gaming pesaing berat OnePlus Ace 2 Pro dan ROG
Sumber: Red Magic

Jelang peluncuran Red Magic 9 Pro pada 23 November mendatang, gadget ini diprediksi bakal menjadi pesaing berat bagi OnePlus Ace 2 Pro dan ROG 7. Itu lantaran performanya yang dinilai sangat memuaskan untuk pasar mobile gaming.

Melalui sumber gizmochina (20/11), Red Magic 9 Pro disebut memiliki skor AnTuTu mencapai 1,63 juta. Hasil ini hampir menyamai skor AnTuTu yang dimiliki OnePlus Ace 2 Pro yakni 1,64 juta. Selain itu, Red Magic 9 Pro tercatat mampu mengungguli ROG 7 yang hanya menorehkan skor 1,6 saja.

Performa tinggi Red Magic 9 Pro tidak terlepas dari penggunaan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3. Hingga kini, Prosesor tersebut baru digunakan Red Magic 9 Pro bersama dengan Xiaomi 14 dan iQ00 12 saja.

Kapasitas penyimpanan internal mencapai 2TB beserta RAM hingga 24GB. Ada sistem pendinginan juga untuk kinerja prosesor lebih baik di Red Magic 9 Pro. Sistem operasi yang digunakan mobile gaming ini adalah REDMAGIC OS 9.0 dengan berbasis Android 14.

Kapasitas baterai Red Magic 9 Pro juga sangat besar yakni 6,500 mAH. Itu dilengkapi dengan fitur fast charging dengan daya pengisian hingga 165 W. Menurut laporan, Red Magic 9 Pro bisa mengisi daya dari nol hingga penuh hanya dalam waktu 16 menit saja.

Soal kecepatan serta daya tahan untuk bermain gaming, Red Magic 9 Pro tidak perlu diragukan lagi. Kendati begitu, bukan berarti Red Magic 9 Pro tidak memiliki spefisikasi yang baik di aspek lainnya selain untuk kebutuhan gaming.

Menyoal kualitas kamera, Red Magic 9 Pro dikabarkan bakal bekerja sama dengan Samsung. Gadget ini akan mengandalkan 50 megapiksel. Adapula fitur ultra-wide-angle lens seperti halnya Samsung JN1. Jadi Red Magic 9 Pro sepertinya tidak akan mengecewakan terkait kualitas kameranya.

Perihal penampilan, Red Magic 9 Pro tampak menarik dengan adanya lampu RGB dan desain datar namun futuristik di setiap sisinya. Dengan ukuran 6,8 inci dan dimensi layar 2480 x 1116 piksel serta kecepatan layar juga sudah mencapai 120Hz, Red Magic 9 Pro pastinya sangat sempurna untuk keperluan gaming.

Red Magic 9 Pro tersedia tiga pilihan warna yakni Deuterium Transparent Silver Wings, Deuterium Transparent Dark Night, dan Dark Night Knight. Warna Transparent Silver Wings dan Deuterium Transparent Dark Night juga punya sisi transparan di bagian belakang, sehingga terlihat lebih unik.

Sayangnya, Red Magic 9 Pro hingga kini masih belum diketahui kisaran harga pasarnya. Namun, sepertinya harga Red Magic 9 Pro tidak akan terlalu jauh dengan Red Magic 8 Pro yakni Rp14,2 jutaan.

Share
×
tekid
back to top