Review MSI GS75 Stealth, laptop kencang dengan form-factor ringkas
MSI memiliki laptop gaming berukuran ringkas dan sangat tipis, namun membawa spesifikasi monster yang siap melahap gim-gim populer Anda.
Sisi lain dari MSI GS75 Stealth
Meski ‘supercar’ sudah pasti menjanjikan performa yang kencang dengan pengaturan bawaannya, tapi tetap saja ada beberapa pengaturan tambahan yang ditawarkan untuk pengguna. Seperti beberapa mode shift yang bisa Anda temukan pada MSI Dragon Center.
Di sini Anda bisa menemukan 4 jenis shift yang terdiri dari Eco, Comfort, Sport dan Turbo. Masing-masing berfungsi layaknya Windows Power Setting, namun dengan sedikit sentuhan yang berbeda.
Shift Eco ini seperti mode Best Battery Life pada Windows, yang artinya laptop akan mengoptimalkan sistem agar dapat memberikan daya tahan baterai yang lebih lama. Sementara Comfort lebih kepada mode Balance pada Windows, di mana kinerja dan daya tahan baterai diseimbangkan.
Dua shift lain Sport dan Turbo adalah mode dengan performa tinggi, di mana mode Turbo diberi kemampuan ‘overclocking’ dengan menawarkan pengaturan offset CPU maksimal sebesar 100 Mhz dan GPU 150 MHz.
Namun, apakah dengan mengubah offset ke angka tertinggi dapat memberikan peningkatan performa yang lebih baik. “Ternyata tidak semudah itu alfonso”, seperti di Telenovela.
Di sini saya tidak anyak menyentuh fitur overclocknya dan hanya mencoba melihat perbedaan dari kedua shift Sport dan Turbo, mode High Performance yang menggunakan pengaturan dari MSI. Apakah ada perbedaan kinerja dari kedua shift ini. Berikut hasil benchmark menggunakan shift Comfort (kipas Auto), Sport dan Turbo dengan pengaturan kipas Cooler Boost.
Kesimpulan
Laptop gaming yang masih dibanderol di kisaran Rp40 jutaan ini tampaknya akan cocok untuk pengguna pemula, gamer enthusiast, atau anak sultan. Laptop dengan wujud ringkas dan terkesan low-profile ini memiliki kemampuan hebat dan bisa diandalkan untuk menjalankan berbagai judul gim bertaraf AAA.
Berbagai fitur yang dimilikinya memudahkan pengguna untuk langsung menggunakan laptop ini tanpa harus banyak mengatur sana sini. Seperti yang saya lakukan, cukup gunakan shift Turbo dan fan Auto, kalian sudah bisa memainkan gim-gim populer kalian dengan pengaturan grafis tertinggi dengan nyaman.
Meski MSI memberikan sentuhan ‘overclock’ pada mode Turbo, dari pengalaman pemakaian rasanya saya sudah tidak perlu menyentuh fitur tersebut. Kecuali Anda salah satu gamer ekstrim yang ingin segala sesuatunya terlihat tinggi dan kencang. Namun dengan kemungkinan memperpendek usia perangkat, rasanya agak cukup disayangkan mengingat harganya yang tidak murah.
Secara keseluruhan ini adalah perangkat yang hebat!