4 mode penyimpanan di Samsung Kulkas Ungkep Bespoke
Selain makanan ungkep, kompartemen khusus yang disebut Optimal Fresh+ juga dapat mendinginkan bahan makanan lainnya seperti daging, ikan, sayuran, hingga minuman dengan 4 pilihan mode.
Samsung Kulkas Ungkep Bespoke memiliki kompartemen yang bisa menyimpan makanan atau minuman lebih optimal, dengan pengaturan suhu dan mode yang bisa dikustom. Makanan ungkep misalnya, bisa bertahan hingga dua minggu di dalam kulkas satu ini, karena proses pencairan, yang memungkinkan makanan basi, dapat terhindarkan.
Selain makanan ungkep, kompartemen khusus yang disebut Optimal Fresh+ juga dapat mendinginkan bahan makanan lainnya seperti daging, ikan, sayuran, hingga minuman. Terdapat empat mode yang dapat dipilih sesuai jenis.
- Mode Soft Freeze
Mode Soft Freeze menjadi berguna untuk menyimpan makanan ungkap ayam, daging, ikan, dan lainnya pada suhu -4 derajat Celcius. Makanan bisa disimpan lebih lama tanpa menjadi beku sehingga siap masak kapan saja tanpa melewati proses defrost atau pencaraian.Untuk menggunakan mode ini, atur kompartemen pada pilihan Max dan pengaturan Fridge yang ada di sisi kanan ke angka 1.
- Mode Meat & Fish
Untuk memberikan kesegaran yang tahan lebih lama pada bahan makanan baku seperti daging dan ikan, gunakan mode Meat & Fish. Atur kompartemen pada pilihan Max dan pengaturan Fridge di angka 3.
- Mode Power Cool
Mode Power Cool diperuntukkan untuk mendinginkan minuman dengan cepat. Misalnya, minuman kaleng yang baru dimasukkan siang hari dan ingin dinikmati dengan kondisi dingin pada sore hari. Untuk menggunakan mode ini, atur kompartemen pada pilihan Max dan klik tombol Power Cool di samping Fridge.
- Mode Fridge
Mode Fridge cocok untuk menyimpan makanan seperti susu, yoghurt, dan keju. Berbeda dengan tiga mode lainnya, atur kompartemen pada pilihan Min untuk mode ini dan klik kembali tombol Fridge dan atur di angka 3.