sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
Jumat, 02 Des 2022 12:11 WIB

5G capai satu miliar pengguna, pengguna Indonesia salah satu yang tertinggi

Laporan dari Ericsson menunjukkan pengguna 5G akan mencapai satu miliar pada akhir tahun 2022, dengan Indonesia menjadi salah satu negara berkembang dengan pertumbuhan 5G tertinggi ketiga.

5G capai satu miliar pengguna, pengguna Indonesia salah satu yang tertinggi
Source: Pexels/Zz

Riset terbaru dari Ericsson memperkirakan jumlah pengguna 5G pada smartphone akan mencapai satu miliar pengguna pada akhir tahun 2022. Jumlah ini akan terus tumbuh hingga lebih dari setengah (55%) pengguna ponsel, yang diprediksi akan menggunakan perangkat 5G pada 2028 mendatang. 

Secara global, langganan 5G dilaporkan tumbuh sebesar 110 juta selama kuartal ketiga 2022, mencapai sekitar 870 juta pengguna. Dilansir dari TechRadar (2/12), negara-negara berkembang menjadi salah satu pendorong pertumbuhan terbesar, termasuk Indonesia.

Tiongkok menduduki posisi teratas sebagai basis pengguna 5G terbanyak pada Q3 2022, dengan 15 juta pengguna. Kemudian, diikuti oleh Nigeria dengan lima juta dan Indonesia dengan empat juta.

Perangkat 5G telah diadopsi oleh banyak negara di seluruh dunia. Terlepas dari peran negara berkembang, layanan jaringan generasi kelima ini memiliki proporsi pengguna yang jauh lebih besar di negara maju, seperti AS yang mencapai 80% pengguna 5G di negaranya.

Sementara itu pada 2028, diproyeksikan bahwa Amerika Utara akan memiliki penetrasi 5G tertinggi, dimana sebesar 91% dari populasi, diikuti oleh Eropa Barat sebesar 88%.

Perbandingan pertumbuhan 5G dan 4G

Adopsi 5G jauh melampaui apa yang dapat dilakukan oleh jaringan 4G dalam jumlah waktu yang sama. Butuh tujuh tahun bagi 4G untuk mencapai satu miliar pelanggan pada 2016, setelah diluncurkan pada 2009.

Menurut Ericsson, ini disebabkan oleh vendor-vendor smartphone yang dengan cepat meluncurkan ponsel 5G. Oleh karena itu, biaya 5G lebih cepat turun daripada kasus 4G.

Meski demikian, permintaan untuk 4G masih banyak dan tumbuh. Langganannya terus meningkat sesuai laporan, tumbuh sebesar 41 juta selama Q3 2022 menjadi sekitar lima miliar.

Pengguna 4G diproyeksikan mencapai 5,2 miliar pada akhir 2022, namun akan turun sekitar 3,6 miliar pada akhir 2028, "saat pelanggan bermigrasi ke 5G". Sementara itu, laporan juga menunjukkan pengguna 3G menurun sebesar 41 juta pada kuartal terakhir.

Share
×
tekid
back to top