sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
Minggu, 14 Jul 2019 09:24 WIB

Amazon garap gim MMO Lord of the Rings

Mereka mengandeng Leyou untuk menggarap gim MMO Lord of the Rings yang akan hadir di PC dan konsol dan dapat dimainkan secara gratis.

Amazon garap gim MMO Lord of the Rings
The Lord of the Rings

Amazon baru-baru ini mengumumkan proyek terbarunya. Bukan sebuah film untuk menandingi Netflix, namun melalui Amazon Game Studios, mereka baru saja mengumumkan sebuah gim MMO terbaru mereka.

Kali ini, mereka mengadopsi sebuah film kenamaan, yakni Lord of the Rings. Ya, mereka ingin membuat film LotR menjadi sebuah gim online multipemain masif (MMO), yang dibuat bersama dengan Leyou.

Judul ini sebenarnya sudah diumumkan tahun lalu oleh Athlon Games milik Leyou. Pada saat itu, Athlon dikatakan bekerja dengan "pengembang mitra" yang tidak disebutkan namanya. Dan seperti sudah disebut di atas, Amazon lah yang menjadi mitra mereka.

Mereka mengembangkan MMO ini di waktu jauh sebelum peristiwa The Lord of the Rings. Para gamer dapat menjelajahi daratan, bertemu dengan orang dan makhluk yang belum pernah dilihat sebelumnya oleh penggemar alam Tolkien, seperti dikutip dari laman The Verge (14/7/2019).

Sinopsis ini mungkin terdengar mirip dengan serial Amazon Lord of the Rings TV yang akan datang. Tapi, pihak Amazon mengatakan bahwa acara TV dan gim dikembangkan secara terpisah dan merupakan proyek yang tak ada kaitannya.

Ini bukan kali pertama dua pihak tersebut membuat gim MMO. Leyou merupakan pemilik Digital Extremes Warframe. Sedangkan Amazon Game Studios sudah memiliki MMO pertamanya, yakni New World.

MMO LotR Amazon juga tidak akan menjadi MMO pertama berdasarkan dunia Tolkien. The Lord of the Rings Online telah ada sejak 2007, menawarkan pemain sebuah petualangan baru untuk dimainkan bersamaan dengan acara trilogi selama War of the Ring, dengan pembaruan terbaru yang dirilis pada Oktober 2018.

Belum ada detail mengenai kapan Amazon berharap untuk merilis MMO ini. Yang pasti, para gamer di PC dan konsol akan dapat memainkan gim ini secara gratis.

Share
×
tekid
back to top