Apex Legends resmi perkenalkan Seer
Legends baru bernama Seer akan hadir bersamaan dengan pembaruan Apex Legends Musim 10 berjudul “Emergence” yang meluncur 3 Agustus mendatang.
Apex Legends Musim 10 berjudul “Emergence” secara resmi akan dirilis awal bulan depan. Seperti dalam beberapa bocoran yang lalu, di pembaruan ini para gamer akan mendapatkan satu Legends baru yang dapat mereka mainkan.
Legends tersebut bernama Seer, yang merupakan Legends asal Afrika. Dalam hal kekuatan, Seer dapat menggunakan micro drone canggih, dan dikabarkan akan memiliki kemampuan untuk mengumpulkan intel unik tentang lawan.
Untuk serangan ofensif, Seer dapat melepaskan semacam serangan AoE. Namun sayang, untuk sementara ini skill set lengkap dan ultimate dari karakter ini masih belum akan diperkenalkan secara resmi.
Tak ketinggalan, ada juga pembaruan World's Edge Map. Respawn Entertainment mengatakan mereka akan membawa perubahan besar-besaran yang tentunya akan menarik perhatian gamer.
Gamer juga akan mendapatkan senjata baru yang bernama Rampage LMG. Terakhir, akan datang mode baru yang bernama Ranked Arenas yang akan menantang skill para gamer dengan gamer teratas.
Dan tentu saja yang tak pernah absen, di Apex Legends: Emergence juga akan menawarkan battle pass baru, skin premium, dan musim permainan peringkat, tetapi Respawn belum memberikan detail tentang itu.
Apex Legends saat ini sudah dapat dimainkan di PC, Xbox One, PS4, dan Switch. Sedangkan untuk pembaruan Apex Legends Musim 10 berjudul “Emergence” akan dilakukan pada 3 Agustus mendatang.