sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
Selasa, 07 Des 2021 12:01 WIB

Apple siapkan 5 seri Mac baru di 2022

Dalam sebuah bocoran terbaru, disebutkan Apple akan membawa lima seri baru untuk jajaran Macintosh berabsis Apple Silicon di 2022.

Apple siapkan 5 seri Mac baru di 2022

Apple selama beberapa tahun belakangan ini telah meluncurkan beberapa perangkat Macintosh yang menggunakan chipset buatan sendiri. Dan tampaknya, para pengguna sangat bersemangat untuk menggunakan jajaran PC dan laptop terbaru Apple tersebut.

Dikarenakan hype ini, Apple disebut mempersiapkan banyak perangkat baru di 2022. Dalam sebuah bocoran terbaru, mereka disebut akan memperkenalkan setidaknya lima perangkat Macintosh baru.

Beberapa bocoran menyebutkan Apple akan memperkenalkan bukan hanya jajaran PC dan laptop “biasa”. Melainkan, tahun 2022 ini akan memperkenalkan jajaran Mac yang lebih “besar”.

Dua di antaranya adalah iMac dan Mac Pro. Ubergizmo (7/12) melaporkan, orang yang mengeluarkan informasi ini adalah Mark Gunman, yang terkenal dengan akurasi informasi yang dimilikinya.

Tak ketinggalan, dia juga mengatakan bahwa selain kedua perangkat tersebut, Apple juga akan menyegarkan jajaran Mac mini, MacBook Air, dan juga akan memperkenalkan MacBook Pro tingkat pemula.

Penyegaran MacBook Air pun menjadi sebuah hal yang sedikit diharapkan, dikarenakan perangkat ini terakhir kali mendapatkan penyegaran pada 2020. Dan untuk Mac mini, rumor mengenai perangkat tersebut telah beredar selama beberapa bulan terakhir, jadi kemungkinan perangkat tersebut akan segera diluncurkan.

Sementara itu, ada juga rumor bahwa perusahaan asal Cupertino tersebut juga dalam pengembangan MacBook Air kelas atas. Jadi pengguna akan mendapatkan cukup banyak perangkat Mac baru pada 2022 mendatang.

Share
×
tekid
back to top