sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Jumat, 03 Nov 2023 15:11 WIB

Apple ungkap pendapatan Q4 2023, turun dari tahun tahun sebelumnya

Pendapatan keseluruhan untuk kuartal keempat 2023 (Q4 2023) adalah USD89,498 miliar, turun sedikit dari USD90,146 miliar dari periode yang sama tahun lalu. 

Apple ungkap pendapatan Q4 2023, turun dari tahun tahun sebelumnya

Apple mengungkapkan hasil keuangan terbarunya untuk kuartal keempat tahun fiskal 2023 yang berakhir pada 30 September 2023. Pendapatan keseluruhan untuk kuartal tersebut adalah USD89,498 miliar, turun sedikit dari USD90,146 miliar dari periode yang sama tahun lalu. 

Dilansir dari Neowin (3/11), ini adalah kuartal keempat berturut-turut dimana pendapatan Apple turun dari tahun ke tahun. Sementara itu, perusahaan menghitung laba bersih pada kuartal ini naik dari USD20,721 pada periode yang sama tahun lalu, menjadi USD22,956 miliar.

Seperti biasa, penjualan iPhone memiliki angka pendapatan terbesar dengan USD43,805 miliar. Terdapat peningkatan penjualan dari periode yang sama tahun lalu dengan pendapatan USD42,626 miliar.

Sementara itu, pendapatan Mac PC mengalami pukulan besar, menghasilkan USD7,614 miliar, jauh di bawah pendapatan USD11,508 miliar dari tahun lalu. Pendapatan iPad untuk kuartal ini adalah USD6,443 miliar, turun dari USD7,174 miliar pada tahun lalu.

Divisi perangkat wearable, rumah, dan aksesoris Apple yang mencakup bisnis Apple Watch, memperoleh pendapatan sebesar USD9,322 miliar pada kuartal tersebut, turun sedikit dari USD9,650 miliar. 

Unutuk divisi layanan perusahaan, yang mencakup App Store, Apple Music, dan Apple TV+, sekali lagi memperoleh keuntungan terbesar. Pendapatannya sebesar USD22,312 miliar, naik dari USD19,188 miliar dari periode yang sama tahun lalu.

CEO Apple Tim Cook mencoba memberikan gambaran yang baik tentang hasil hari ini. Dalam wawancara dengan CNBC, Cook menyatakan penjualan iPhone 15, yang diluncurkan pada beberapa hari terakhir kuartal keempat fiskalnya, lebih baik dibandingkan penjualan iPhone 14 tahun lalu.

Cook memperkirakan pendapatan Mac, melalui peluncuran MacBook Pro dan iMac baru dengan chipset M3, dapat mengumpulkan pendapatapn yang jauh lebih baik pada kuartal ini.

Share
×
tekid
back to top