×
Kanal
    • partner tek.id realme
    • partner tek.id samsung
    • partner tek.id acer
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd

Bandai Namco bakal rilis Doraemon: Story of Seasons di PS4

Oleh: Zhafira Chlistina - Senin, 27 April 2020 10:05

Sebentar lagi Doraemon: Story of Seasons akan dapat dinikmati oleh pengguna PS4. Kabarnya, Bandai Namco akan merilis gim ini pada beberapa negara di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Bandai Namco bakal rilis Doraemon: Story of Seasons di PS4
Source: Steam

Setelah menerima kesuksesan dari permainan pertempuran seperti My Hero One’s dan Justice 2, kini Bandai Namco tengah mencari mekanik baru untuk merilis Doraemon: Story of Seasons ke PlayStation4 (PS4). Gim ini sudah lebih dulu keluar untuk Nintendo Switch dan PC. Bandai Namco kini lebih banyak menaruh perhatian pada gim yang didasarkan pada properti Jepang, melihat banyaknya audiens Amerika yang mulai menyukai anime.

Doraemon: Story of Seasons akan hadir di beberapa negara di Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Filipina dengan subtitle bahasa Inggris. Sedangkan versi bahasa Jepangnya telah lebih dulu diumumkan akan rilis pada 30 April. Dilansir dari Gematsu (27/4), produser Bandai Namco Kenji Nakajima dalam wawancara dengan Weekly Famitsu mengatakan mulai mengembangkan perilisan gim ini ke seluruh dunia. Dirinya juga mengatakan, sedang mempertimbangkan pembaruan gratis di seluruh platform.

Diketahui, Doraemon: Story of Seasons merupakan gim yang berasal dari cerita anime anak-anak klasik yang di tahun 1969. Gim ini juga merupakan crossover dengan waralaba Story of Seasons/ Harvest Moon, di mana pemain juga melakukan misi pertanian. “Pemain akan dibawa ke perjalanan yang indah melintasi tanah kota Natura sebagai Nobita,” tulis keterangan gim di laman Steam.

Doraemon: Story of Seasons pertama kali diluncurkan di Switch pada Juni 2019 di Jepang. Lalu, diikuti dengan perilisan secara global di Switch dan PC via Steam pada Oktober 2019. Gim ini dijadwalkan hadir di PlayStation4 pada 4 September mendatang.

×
back to top