sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
Kamis, 14 Mar 2019 09:00 WIB

Blokir komentar negatif di media sosial dengan Tune

Perusahaan di bawah naungan Alphabet berhasil mengembangkan ekstensi Chrome untuk memblokir komentar negatif di media sosial.

Blokir komentar negatif di media sosial dengan Tune
Source: Google

Sudah bukan rahasia kalau media sosial menjadi sarang komentar negatif. Bukan hanya Twitter, komentar negatif juga jamak ditemukan di platform Facebook, Instagram dan YouTube. Tak jarang komentar ini mengganggu bagi sebagian besar orang.

Untungnya, sebuah perusahaan yang bernaung di bawah Alphabet, yakni Jigsaw telah mengembangkan ekstensi Chrome yang dirancang untuk membungkam komentar-komentar negatif di media sosial. Ekstensi itu bernama Tune.

Berbasis machine learning, Tune bakal memperkenalkan teknologi Jigsaw yang bernama Perspective. Teknologi ini membantu media sosial, seperti Facebook dan Twitter untuk mengatur kadar kekasaran komentar yang masih bisa ditoleransi. Bahkan dengan fitur "filter mix", pengguna bisa mengatur untuk membungkam seluruh komentar negatif dengan memasuki mode Zen. Namun, pengguna juga bisa menyeleksi komentar yang tidak akan ditampilkan, misalnya yang mengandung ancaman, penghinaan atau bersifat profan.

Dilansir dari Engadget (14/3), Jigsaw menyatakan bahwa Tune masih berupa eksperimen. Artinya, ekstensi ini belum sepenuhnya dapat mengenali komentar negatif. Di lain sisi, bisa saja Tune justru menghilangkan komentar yang sebenarnya tidak bersifat negatif.

"Kami terus berusaha untuk meningkatkan basis teknologi ini, dan pengguna dapat dengan mudah memberikan umpan balik langsung melalui ekstensi tersebut untuk membantu kami meningkatkan algoritmanya," tulis C.J. Adams, Product Manager Jigsaw dalam blog resminya.

Perlu diperhatikan, Tune hanya dapat digunakan pada platform Google Chrome saja. Kamu bisa menemukannya melalui menu Settings >> More Tools >> Extension kemudian cari dengan kata kunci Tune. Atau jika kamu kesulitan, silakan klik di sini.

Langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah mengaktifkan Tune dengan mengklik ikon ekstensi tersebut. Kamu bisa menentukan di media sosial mana saja filter Tune akan aktif. Tak hanya itu, ada pengaturan manual untuk menentukan komentar apa saja yang bisa dibungkam melalui ekstensi ini.

Tune dapat menjadi solusi mudah untuk menghindari komentar negatif di sosial media. Pasalnya banyak orang tidak bertanggung jawab yang kerap menghina dan menyebarkan ujaran kebencian melalui akun media sosial mereka. Tak jarang, beberapa di antaranya melakukan hal tersebut dengan kesadaran penuh.

Share
×
tekid
back to top