sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
Senin, 03 Mei 2021 19:27 WIB

Jadi operator digital pertama Indonesia, ini cara beli kartu by.U

Jika kamu masih bingung bagaimana melakukan pembelian perdana by.U, berikut Tek.id rangkum cara beli kartu by.U. 

Jadi operator digital pertama Indonesia, ini cara beli kartu by.U

Layanan operator digital seperti by.U sudah tak lagi asing di tengah masyarakat. by.U sendiri menjadi operator digital pertama di Indonesia. Sebagaimana sebutannya, by.U menawarkan berbagai layanan yang dapat diakses pelanggan sepenuhnya secara digital. Konsep ini akan memudahkan kamu dalam melakukan berbagai transaksi, mulai dari pembelian perdana hingga paket langganan.

Jika kamu masih bingung bagaimana melakukan pembelian perdana by.U, berikut Tek.id rangkum cara beli kartu by.U. 

Kunjungi web atau unduh aplikasi by.U

Langkah pertama yang harus dilakukan untuk membeli kartu by.U adalah dengan mengunjungi situs resmi by.U (https://www.byu.id/id) melalui browser. Selanjutnya, pilih menu "Dapetin SIM Card" yang tersedia di kanan atas tampilan utama web.

Kamu juga bisa melakukan pembelian kartu by.U melalui aplikasi by.U yang tersedia di Google Play Store maupun App Store. Setelah menginstal aplikasinya, pilih menu yang sama dengan versi web yaitu "Dapetin SIM Card".

Pilih paket kuota

Selanjutnya kamu akan diarahkan untuk memilih sejumlah paket yang tersedia dan sesuai keinginan. Dalam setiap paketnya, tercantum deskripsi paket mencakup harga hingga masa aktif paket kuota.

Selain itu, kamu juga diminta memilih topping pulsa atau topping paket tambahan untuk aplikasi tertentu. Hal ini memungkinkan kamu untuk mengakses aplikasi tertentu tanpa menguras paket utama. Kamu juga bisa memilih untuk membeli paket utama saja tanpa tambahan topping.

Registrasi

Langkah selanjutnya adalah melakukan registrasi akun. Kamu bisa menggunakan akun Gmail, Facebook atau nomor telepon lain untuk membuat akun by.U. 

Pilih nomor cantik

by.U menyediakan lima nomor cantik yang bisa kamu pilih sesuai keinginan. Jika nomor yang tertera dirasa belum cocok, kamu hanya perlu menunggu 5 menit untuk mendapatkan opsi nomor cantik lainnya. Daftar nomor by.U akan berubah setiap 5 menit, hingga kamu menemukan nomor yang paling cocok.

Praktik ini memang mirip seperti saat melakukan pembelian kartu perdana di counter secara offline. Namun by.U menawarkan daftar nomor yang terbilang mudah diingat, dengan deret angka yang menarik.

Sebagai catatan, kamu harus segera melakukan pembayaran agar nomor yang kamu pilih tidak hangus. Nomor yang sudah terpilih hanya akan disimpan selama 2 jam. 

Kirim SIM card

Ada dua metode pengiriman kartu SIM, yaitu mengambil secara mandiri atau diantar. Jika kamu memilih agar kartu by.U diantar, kamu harus memasukkan alamat dan menentukan kurir yang diinginkan. Jika kamu memilih untuk mengambilnya secara mandiri, kamu dapat menentukan lokasi pengambilan terdekat yang tersedia.

Bayar SIM card

Sebagaimana proses lainnya, proses pembayaran juga bisa kamu pilih sesuai keinginan. Terdapat beberapa opsi pembayaran jika kamu membeli kartu by.U, yakni dengan transfer bank atau e-money. Kamu juga bisa memilih pembayaran via Indomaret atau Alfamart terdekat. 

Jangan lupa lakukan pembayaran sebelum batas waktu habis. Tunggu sampai kartu by.U sampai dan siap digunakan.

Editor
Share
×
tekid
back to top