sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
Kamis, 10 Des 2020 11:59 WIB

Cara hapus watermark di video Tiktok

Ada cara hapus watermark TikTok dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Berikut cara hapus watermark TikTok.

Cara hapus watermark di video Tiktok
Source: Unsplash

Tiktok adalah salah satu aplikasi yang populer digunakan untuk membuat video, berbagi, dan menemukan video disertai potongan musik. Hinga saat ini, jutaan pengguna menyukai aplikasi ini karena memberikan kesempatan untuk menjadi terkenal secara online. Untuk pengguna umum, satu-satunya hal yang cukung mengganggu dari video TikTok yaitu adanya watermark.

Namun ternyata ada cara hapus watermark TikTok. Berikut cara hapus watermark TikTok menggunakan aplikasi yang Tek.id rangkum untuk Anda. 

1.    Apowersoft Watermark Remover

Jika anda mencari alat yang andal untuk memungkinkan hapus watermark video TikTok, maka aplikasi Apowersoft Watermark Remover bisa menjadi pilihan terbaik. cara kerjanya, aplikasi ini akan mengidentifikasi tautan yang Anda salin dari aplikasi TikTok secara instan. Hanya dengan beberapa klik saja, watermark di video akan hilang. Aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk menghapus berbagai jenis watermark di video apapun selain dari TikTok.Berikut cara menghapus watermark TikTok pada aplikasi ini:

●    Setelah aplikasi terinstal, ketuk tombol “Tiktok Downloader” untuk melanjutkan ke bagian pengeditan.
●    Tautan akan secara otomatis dimasukan ke dalam kolom input. Namun Anda juga dapat menambahkan link secara manual di kolom yang sama. 
●    Setelah itu ketuk tombol “Ekstrak” untuk memeriksa video Tiktok.
●    Terakhir, simpan dengan mengklik tombol “simpan”. Secara otomatis aplikasi ini akan menyimpan video TikTok tanpa watermark di galeri. 

2.    Remove & Add Watermark

Seperti namanya, Remover & Add Watermark adalah aplikasi bagi pengguna Android untuk menghapus dan menambahkan watermark dari video. Untuk menghapus watermark video Tiktok, Anda hanya perlu memilih beberapa area watermark dengan kolom berbentuk persegi panjang atau semacamnya. Kemudian aplikasi akan mengganti area tersebut dengan piksel di sekitarnya. Selanjutnya, pilih menu simpan untuk menyimpan video tanpa watermark. Selain itu ada juga alat cropping untuk memotong watermark atau logo dari pinggir video. 

3.    Video Eraser

Video Eraser adalah aplikasi sederhana yang dirancang khusus untuk pengguna iOS untuk menghapus logo, watermark, dan objek yang tidak diinginkan dalam video. Meskipun tidak mempunyai fungsi canggih lainnya, aplikasi ini memungkinkan Anda dengan mudah menghapus watermark dari video TikTok. Aplikasi ini saat ini mengukung format video seperti MP4, mov, m4v, 3gp. Cara menggunakannya sebagai berikut:

●    Setelah diinstal, buka aplikasinya, kemudian ketuk ikon “lainnya” dan pilih menu "potong video" untuk menghapus watermark. Selanjutnya pilih video TikTok yang ingin diproses dari iPhone atau iPad. 
●    Pilih rasio video TikTok
●    Setelah selesai, ketuk ikon ekspor.

4.    Kapwing

Aplikasi ini dapat mengedit video untuk memotong watermark dari video TikTok. Aplikasi ini sepenuhnya kompatibel dengan format persegi seperti di Tiktok, sehingga file yang diedit melalui aplikasi ini tidak akan terganggu. Selain menghapus watermark, Anda dapat memangkas dan menyesuaikan kecepatan video, sehingga membantu mendapatkan bagian yang Anda inginkan. Aplikasi ini tersedia di Play Store atau versi browser. Berikut cara menghapus watermark video TikTok melalui Kapwing versi browser

●    Kunjungi situs resmi Kapwing di browser Anda.
●    Gulir ke bawah dan eksplor semua menu utama Kapwing. Dari daftar tersebut, klik “watermark video” > ”mulai” > klik "upload” untuk mengimpor video 
●    Pilih tombol “cut” dan potong video Tiktok Anda
●    Terakhir, tekan tombol “selesai memotong” dan ”publikasikan” agar video Anda dapat diproses.

Share
×
tekid
back to top