sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Jumat, 22 Jan 2021 10:34 WIB

Film Uncharted ditunda hingga 2022

Setelah sebelumnya diumumkan akan hadir pada 16 Juli 2021, film Uncharted ditunda ke 11 Februari 2022.

Film Uncharted ditunda hingga 2022

Para penggemar waralaba gim Uncharted sudah sangat menantikan kehadiran film yang didasarkan oleh gim tersebut. Mereka telah menunggu dalam waktu yang lama akan kehadiran film tersebut.

Seperti diketahui, wacana mengenai kehadiran film Uncharted telah beredar pada 2008. Tapi, pada kenyataannya film tersebut baru diproduksi tahun lalu dan selesai syuting sekitar Oktober 2020.

Tapi, dikarenakan kondisi pandemi yang terjadi, penayangan film tersebut harus ditunda. Awalnya, Uncharted akan dirilis di bioskop pada 16 Juli 2021. Tapi, Variety (22/1) melaporkan bahwa film yang didasarkan dari gim terpopuler dari PlayStation ini akan kembali ditunda.

Sony Pictures dikabarkan akan menunda penayangan film ini hingga 11 Februari 2022. Ya, kita harus menunggu sekitar satu tahun lebih untuk dapat menonton film tersebut. Tampaknya, mereka ingin memberikan pengalaman terbaik bagi para penggemarnya, yakni dengan menontonnya di bioskop.

Seperti diketahui, akan ada beberapa bintang besar yang akan hadir di dalam film tersebut. Salah satunya adalah pemeran Spider-Man, yakni Tom Holland, yang telah mem-posting dirinya di lokasi syuting.

Dia akan memerankan karakter Nathan Drake, yang merupakan salah satu karakter terpenting di cerita ini. Banyak penggemar yang berharap Tom dapat memerankan karakter Nathan dengan baik di film tersebut.

Share
×
tekid
back to top