Gandeng Cooler Master, KFC serius garap konsol gaming
KFC melalui akun Twitter KFC Gaming telah mengumumkan kehadiran KFConsole, yang merupakan hasil kerja sama dengan Cooler Master.
Beberapa aktu lalu KFC mengklaim akan membuat sebuah konsol mereka sendiri. Rupanya klaim ini benar-benar dilakukan oleh perusahaan ternama tersebut.
Baru-baru ini KFC mengatakan telah bermitra dengan Cooler Master untuk meluncurkan konsol gim tersebut. Ya, Cooler Master akan membuat casing untuk konsol yang bernama KFConsole tersebut.
Saking seriusnya, KFC membuat akun Twitter resmi bernama KFC Gaming. Akun inilah yang memberikan banyak informasi mengenai kehadiran dari KFConsole tersebut selama beberapa minggu terakhir ini.
Yang menarik, Wccftech (23/12) melaporkan bahwa konsol ini akan mendukung beberapa fitur kekinian. Pengguna akan dapat menggunakan perangkat VR dan dapat memainkan gim di 240Hz di resolusi 4K, yang juga akan mendukung ray tracing.
Untuk menjalankan “konsol” tersebut, KFC menggunakan PC mini milik Intel, yakni Intel NUC 9 extreme yang akan menggunakan GPU custom ASUS, kemungkinan varian GPU NVIDIA RTX 2070 ke atas.
Pengguna juga akan mendapatkan fitur penyimpanan super luas dan super cepat. Hal ini dikarenakan KFConsole akan menggunakan penyimpanan SSD NVMe sebesar 2TB, yang lebih besar dari apa yang ditawarkan Xbox Series X dan PlayStation 5.
Fitur yang paling menarik dari konsol ini yaitu penghangat ayam goreng. Cooler Master dan KFC telah memasang laci kecil di mana udara panas dari heatsink akan lewat, dan akan menjaga ayam goreng tetap renyah.
Sayangnya, belum ada informasi apapun terkait dengan harga dan ketersediaannya. Namun, jika memang KFC dan Cooler Master benar-benar serius, maka konsol ini akan menjadi pesaing unik Xbox Series X dan PlayStation 5.