sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Rabu, 28 Jun 2023 07:05 WIB

Garmin fēnix 7 Pro Series & epix Pro Series meluncur di Indonesia

Sebagai pelengkap dari seri yang sudah ada, fēnix 7 Pro Series dan epix Pro Series memiliki deretan fitur baru dan yang ditingkatkan.

Garmin fēnix 7 Pro Series & epix Pro Series meluncur di Indonesia

Garmin resmi meluncurkan fēnix 7 Pro Series dan epix Pro Series di Indonesia. Masing-masing seri hadir dalam tiga ukuran, yaitu 42mm, 47mm, dan 51mm, yang ditargetkan untuk atlet urban, atlet profesional, dan pebisnis. 

Sebagai pelengkap dari seri yang sudah ada, fēnix 7 Pro Series dan epix Pro Series memiliki deretan fitur baru dan yang ditingkatkan. Ini antara lain sensor detak jantung, lampu senter, fitur pelatihan lebih lanjut, pemetaan
terkini serta wawasan kesehatan dan kebugaran yang lebih lengkap.

“Dikemas dengan fitur latihan yang inovatif, sensor optik yang ditingkatkan, pemetaan terkini, wawasan kesehatan dan kebugaran komprehensif, epix Pro Series dan fēnix 7 Pro Series membuat Anda tidak perlu memilih di antara fitur apa yang Anda butuhkan, melainkan menentukan ukuran terbaik untuk Anda,” kata Sky Chen, Director of Garmin Southeast Asia.

epix Pro Series dan fēnix 7 Pro Series menambahkan lebih dari 40 mode olahraga baru, termasuk tenis, tenis meja, badminton hingga kano, rafting, motocross, ATV hingga ice skating. 

Dengan fitur baru Hill Score, pengguna dapat menilai kemampuan berlari menanjak dan mengevaluasi kemajuan dari waktu ke waktu berdasarkan VO2 max dan riwayat pelatihan. Hill Score mengukur 2 hal, yaitu kekuatan lari pada tanjakan curam dan daya tahan lari pada tanjakan yang panjang. 

Ditambah lagi, built-in LED Flashlight yang ada di Garmin fēnix 7 Pro Series dapat membantu pengguna melakukan aktivitas olahraga luar ruangan di malam hari, dengan intensitas cahaya yang dapat diubah sesuai kebutuhan dan lampu pengaman merah.

Multisport GPS pada smartwatch Garmin menawarkan kemampuan untuk menambah dan mengikuti rute dan jalur GPX. Berkat fitur GPX ini, pengguna bisa membuat rute saat berlari, bersepeda atau mendaki gunung. Fitur tersebut dapat disimpan dan diatur sebagai private atau public. 

epix Pro series dalam mode smartwatch diklaim dapat bertahan hingga 31 hari (51mm), 16 hari (47mm) dan 10 hari (42mm). Sementara fēnix 7 Pro Series dengan solar panel menawarkan masa pakai baterai hingga 37 hari (fēnix 7X Pro), 28 hari (fēnix 7 Pro) dan 14 hari (fēnix 7S Pro) dalam mode smartwatch.

Harga dan ketersediaan

Fēnix 7 Pro Series dibanderol mulai dari Rp16.099.000. Terdapat tiga model ukuran, yaitu fēnix 7S Pro, fēnix 7 Pro, dan fēnix 7X Pro. Sementara itu, Epix Pro Series dijual mulai dari Rp 17,899,000 sebagai harga terendahnya. Berikut daftar harga lengkap Fēnix 7 Pro Series dan Epix Pro Series.

  • epix Pro 42mm: Rp 17.899.000
  • epix Pro 47mm: Rp 17.899.000
  • epix Pro 51mm: Rp 19.699.000
  • fēnix 7S Pro: Rp 16.099.000
  • fēnix 7 Pro: Rp 16.099.000
  • fēnix 7X Pro: Rp 17.899.000
Share
×
tekid
back to top