sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Kamis, 04 Jan 2024 18:01 WIB

Gravital AXS E-Bike, sepeda listrik ringan & fleksibel, bobot hanya 14 kg

Sepeda listrik Gravital AXS E-Bike kini menjadi sorotan usai diklaim memiliki bobot hanya 14 kg beserta sejumlah fitur canggih lainnya.

Gravital AXS E-Bike, sepeda listrik ringan & fleksibel, bobot hanya 14 kg
Sumber: Eagle AXS

Tren sepeda listrik kini tengah meningkat drastis, mengingat semakin banyak konsumen yang sadar akan pentingnya membeli produk ramah lingkungan demi kelestarian bumi. Salah satu produk sepeda listrik yang sekarang menarik perhatian yaitu Gravital AXS E-Bike lantaran sejumlah spesifikasinya membuatnya berbeda dengan lainnya.

Dilansir dari gizmochina (4/1), sepeda listrik ini diklaim hanya memiliki bobot 14 kg saja dan itu termasuk paling ringan di kelasnya. Pada umumnya sepeda listrik memiliki bobot kisaran 18 kg hingga 22 kg sehingga bila dibandingkan tentu saja Gravital AXS E-Bike jauh lebih unggul.

Selain itu, sepeda listrik ini juga punya fitur canggih yang memungkinkan pergantian mode dari listrik ke manual maupun sebaliknya secara cepat. Dengan begitu pengguna bisa menyesuaikan mode sesuai kebutuhannya, semisal bila ingin berolahraga maka bisa menonaktifkan bantuan daya listriknya.

Sepeda listrik pabrikan asal Spanyol ini juga memiliki desain yang futuristik namun tetap simpel sehingga sangat nyaman untuk dipandang maupun digunakan. Pengguna juga dapat memilih bahan dasar pembuatan sepeda ini mulai dari aluminium atau kerangka karbon sehingga bobotnya bisa lebih ringan dari standarnya.

Bila menggunakan kerangka karbon bobot sepeda ini bahkan bisa mencapai 13 kg saja, jelas ini sudah setara dengan berat sepeda modern yang memiliki roda ramping. Dengan kata lain, sepeda ini dapat dikatakan yang terbaik di kelasnya bila dilihat dari segi desain serta bobotnya tersebut.

Menyoal kapasitas daya baterai, kendaraan listrik ini punya daya 350 watts dan 55 Nm sehingga sudah cukup teruji perihal ketahanannya. Adanya fitur wireless shift technology juga bisa menambah daya tahan sepeda listrik ini terutama bila ingin digunakan untuk menempuh jarak jauh sekalipun.

Adapun harga pasar dari sepeda listrik ini dijual mulai 5.289 USD (sekitar Rp82 juta) untuk versi aluminium. Sementara untuk versi karbon, sepeda listrik ini dipatok dengan harga 6.170 USD (sekitar Rp95 juta).

Share
×
tekid
back to top