Harman Kardon kenalkan audio spasial 3D ke dalam mobil
Untuk pengalaman audio berkualitas tinggi, Harman juga mengumumkan sandaran kepala berteknologi mutakhir baru yang dilengkapi dengan speaker JBL sehingga menjanjikan zona suara individual.
Harman Kardon ingin meningkatkan pengalaman audio di dalam mobil dengan layanan streaming terbaru yang menghadirkan konser langsung ke layar di dalam mobil pengguna, lengkap dengan sandaran kepala lebar jenis baru untuk menghadirkan audio spasial 3D.
Dengan acara konser musik yang dibatalkan karena pandemi, platform Live Interactive Virtual Experience (L.I.V.E) terbaru dari Harman bertujuan untuk menanggulangi masalah tersebut dengan “menghadirkan pengalaman seru dan imersif dari konser langsung” dalam format di dalam mobil.
Dilansir dari What Hifi (11/1), platform L.I.V.E dari Harman akan menggunakan teknologi 5G untuk melakukan streaming pertunjukan langsung di dalam mobil, perangkat mobile, dan Smart TV. Para penonton akan dapat berinteraksi bersama penyanyi dengan bersorak, membuat permintaan lagu, atau voting daftar di dalam daftar lagu. Pada gilirannya, penyanyi dapat “menyapa kepada penggemar dan memainkan lagu-lagu yang dimintanya”.
Untuk pengalaman audio berkualitas tinggi, Harman juga mengumumkan sandaran kepala berteknologi mutakhir baru yang dilengkapi dengan speaker JBL sehingga menjanjikan zona suara individual. Sistem Personal Audio Headrest Platform memungkinkan setiap penonton untuk menyesuaikan tingkat suara surround dan 2-channel sesuai keinginan.
Pengguna dapat menambah hingga 11-channel dengan memilih versi Plus, yang menampilkan sandaran bersayap dan bermotor sehingga memanjang dari setiap sandaran kepala. Setiap sayap berisi speaker tambahan yang diklaim menghadirkan pengalaman audio spasial 3D.
Harman belum merilis detail kapan konsep ini bisa tersedia secara massal, atau merek mobil mana yang mempertimbangkan untuk menambahkannya ke kendaraan mereka. Harman sendiri bukan satu-satunya perusahaan audio yang mengembangkan terobosan baru di bidang otomotif. Jeep 2021 dilengkapi dengan sistem suara McIntosh berkekuatan 10 speaker.