sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
Jumat, 21 Feb 2020 10:40 WIB

HTC siapkan kacamata VR yang terlihat seperti 'kacamata normal'

Kacamata VR yang bernama “Project Proton” ini akan membuat kacamata VR terlihat seperti kacamata biasa.

HTC siapkan kacamata VR yang terlihat seperti 'kacamata normal'

Masa depan headset VR saat ini terlihat sangat cerah. Hal ini dikarenakan semakin banyak gim-gim AAA yang akan memiliki versi VR. Bahkan, ada beberapa judul besar yang hanya akan meluncur secara eksklusif di platform VR.

Beberapa produsen headset VR pun saat ini mulai berinovasi dengan teknologi masa depan. Salah satunya adalah HTC, yang baru-baru ini diketahui bahwa mereka mempersiapkan sebuah VR baru dengan kode "Project Proton".

CEO HTC Vive, Yves Maitre mengatakan bahwa perangkat VR ini akan sangat-sangat mirip dengan "kacamata normal", yang terlihat lebih modis. Hal ini telah menjadi impian semua orang yang menantikan perkembangan VR.

Engadget (21/2) melaporkan, seorang perwakilan perusahaan mengatakan, "Project Proton” adalah prototipe perangkat kacamata XR masa depan dari HTC Vive yang diharapkan bisa mendapatkan umpan balik dari masyarakat saat kami terus bekerja pada produk ini."

Teknologi yang akan dipakai oleh HTC dalam "Project Proton” kemungkinan besar akan menggunakan teknologi jaringan 5G. Selain lebih hemat daya dari pendahulunya, jika digabungkan dengan teknologi fabrikasi 5nm, modem tersebut akan dapat disimpan dalam modul yang sangat kecil.

Ada juga dukungan mixed reality yang membuat kacamata ini semakin menarik untuk ditunggu. Project Proton mencakup dua tipe, headset all-in-one yang disebut "Proton AIO" dan headset "all-in-two" yang akan dijuluki "Proton Glass". 

Sayangnya, hingga saat ini masih belum diketahui apakah HTC bisa menyelesaikan kacamata VR mereka dalam waktu dekat ini atau tidak.

Share
×
tekid
back to top