sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
Senin, 19 Jul 2021 15:57 WIB

Huawei uji coba chip driver OLED fleksibel

Bagi yang belum tahu, chip driver untuk panel OLED berfungsi untuk mengontrol pencahayaan setiap piksel layar.

Huawei uji coba chip driver OLED fleksibel

Setelah beberapa sanksi yang dijatuhkan oleh Amerika Serikat, hampir tidak mungkin bagi Huawei HiSilicon untuk membuat prosesor ponsel. Namun, perusahaan asal Tiongkok tersebut tampaknya sedang mengerjakan chipset driver OLED (Organic Light Emitting Diode) fleksibel pertama mereka.

Jika laporan terbaru yang datang dari Negeri Tirai Bambu itu dapat dipercaya, maka chipset driver OLED fleksibel Huawei HiSilicon kini telah memasuki tahap produksi uji coba. Bagi yang belum tahu, chip driver untuk panel OLED berfungsi untuk mengontrol pencahayaan setiap piksel layar.

Dilansir dari Gizmochina (19/7), laporan ini juga menambahkan bahwa produk tersebut akan mulai diproduksi secara massal pada semester pertama tahun depan. Chip driver untuk panel OLED ini diperkirakan bakal dikirimkan ke pamasok pada akhir tahun ini.

Selain itu, mengingat bahwa anak perusahaannya yang sedang mengembangkan chip tersebut, Huawei diperkirakan akan mengadopsinya untuk produk-produknya yang akan datang. Dilaporkan pula bahwa sampel telah dikirim ke BOE dan Honor demi tujuan pengujian.

Baru-baru ini, dilaporkan bahwa Huawei berusaha menjadi lebih mandiri dan sebagian bagian dari itu, mereka berencana untuk mendirikan pabrik produksi chip pertamanya di Wuhan untuk mengimbangi sanksi yang dijatuhkan oleh Amerika Serikat. Awal bulan ini, pabrikan itu juga menandatangani kesepakatan dengan perusahaan dari Tiongkok demi memperkuat rantai pasokan domestiknya.

Share
×
tekid
back to top