sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
Jumat, 08 Jan 2021 11:45 WIB

iPad Mini bakal punya desain mirip iPad Air 3

Terdapat kabar bahwa iPad entry-level 2021 akan memiliki desain mirip iPad Air 3, dan perangkat iPad Pro tidak akan memiliki perubahan desain.

iPad Mini bakal punya desain mirip iPad Air 3
Source: Gizchina

Sebuah blog Jepang, Macotakara telah memberikan perkiraan untuk seri iPad tahun 2021. Dilansir dari Gizchina (8/1), iPad entry-level 2021 diperkirakan akan mengadopsi desain yang mirip dengan iPad Air 3. Namun tampilan desain iPad Pro kemungkinan tidak akan mengalami perubahan. 

Pada tahun lalu, Apple telah meluncurkan iPad Air generasi keempatnya dengan desain yang mirip dengan iPad Pro. Jadi tampaknya kurang masuk akal dengan perkiraan baru ini yang mengungkapkan iPad entry-level 2021 akan mengadopsi desain yang mirip dengan iPad Air generasi ketiga yang diluncurkan pada 2019, dengan bingkai melengkung dan tombol home

Dikabarkan iPad entry-level 2021 akan menjadi iPad generasi ke-9, yang memiliki layar 10,2 inci seperti  generasi ke-8. Namun iPad entry-level mendatang ini akan tampil lebih tipis dan ringan. Dikabarkan ini akan memiliki ketebalan 6.3mm, dan bobotnya akan berkurang menjadi 460 gram. Bocoran juga mengungkapkan iPad mendatang akan menggunakan Touch ID, port Lightning, laminasi penuh, pelapis anti-reflektif, P3, dan tampilan True Tone.

Bukan hanya itu, Macotakara juga mengungkapkan iPad Pro mendatang yang tidak akan memiliki perubahan desain. Namun kinerja prosesornya kemungkinan akan mengalami peningkatan. Sayangnya bocoran tersebut tidak menyebutkan apakah iPad Pro akan menggunakan tampilan layar mini LED. 

Sebab, sebelumnya terdapat rumor mengungkapkan iPad Pro 12,9 inci dengan layar mini LED pada kuartal pertama 2021, dan iPad Pro 11 inci kemungkinan masih menggunakan layar LCD. Dibandingkan dengan layar LCD sebelumnya, layar mini LED mendukung kontrol lampu latar multi-zona yang lebih presisi. Jadi ini dapat menghasilkan performa warna yang lebih baik dan kontras yang lebih tinggi. 

Mengingat iPad generasi ke-8 baru diluncurkan pada musim gugur lalu, diperkirakan iPad generasi mendatang akan diluncurkan pada musim gugur tahun ini. Namun terdapat laporan lain yang menunjukkan bahwa iPad Pro mungkin akan diluncurkan pada kuartal ini.

Share
×
tekid
back to top