sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
Kamis, 02 Apr 2020 11:25 WIB

Jadwal rilis Minecraft Dungeons ditunda hingga Mei

Developer Mojang mengungkapkan bahwa perilisan gim Minecraft Dungeons diundur menjadi 26 Mei mendatang.

Jadwal rilis Minecraft Dungeons ditunda hingga Mei
Source: Nintendo

Gim action-adventure Minecraft Dungeons kabarnya akan mengalami penundaan jadwal peluncuran hingga 26 Mei, yang sebelumnya dijadwalkan pada bulan April. Dilansir dari Gamespot (2/4), gim ini akan diluncurkan untuk konsol Xbox One, PC, PS4, dan Nintendo Switch. Oh iya, gim tersebut juga akan menjadi bagian dari Game Pass di Xbox One dan PC. 

Atas penundaan ini, developer Mojang meminta maaf atas keterlambatannya. Diketahui terjadinya pandemi Covid-19 saat ini menjadi alasan untuk mereka melakukan perombakan ringan. 

"Di seluruh dunia, tim Minecraft telah menyesuaikan cara kami bekerja dan melakukan tindakan pencegahan baru dengan mempertimbangkan Covid-19, dengan kesehatan dan keselamatan sebagai prioritas utama kami. Langkah-langkah ini sayangnya berdampak pada jadwal pengembangan kami untuk Minecraft Dungeons, dan kami telah memutuskan untuk merilis game pada 26 Mei," kata Mojang di situs resminya. 

Diketahui Anda bisa melakukan pre-order Minecraft Dungeons di sebagian besar platform mulai hari ini, dengan pre-loading yang sudah tersedia. Permainan online juga akan didukung saat peluncuran, tapi Mojang mengatakan bahwa cross-play antara semua platform hanya akan tersedia beberapa waktu setelah peluncuran.

Minecraft Dungeons akan tersedia dalam dua versi, termasuk edisi standar seharga USD20 dan Hero Edition seharga USD30. Edisi yang lebih mahal ini akan memungkinkan pemain mendapatkan Hero Cape, skins untuk dua pemain, chicken pet, dan dua paket DLC mendatang. Sedangkan versi Game Pass akan menjadi edisi standar, namun pelanggan akan menghemat 10 persen pada DLC yang dibeli. 

Share
×
tekid
back to top