sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Jumat, 25 Jun 2021 09:03 WIB

Kacatamata pintar TCL tak terintegrasi baterai

Setiap lensa NXTWEAR G memiliki panel FHD Micro OLED dari Sony dan memberikan pengalaman yang serupa dengan menonton layar 140 inci dari jarak 4 meter.

Kacatamata pintar TCL tak terintegrasi baterai

TCL telah membuka diri untuk masuk ke dalam ranah kacamata pintar dengan meluncurkan NXTWEAR. Kacamata pintar yang diluncurkan pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2021 ini tidak terintegrasi dengan asisten AI bawaan, dan juga bukan kacamata Mixed Reality seperti Microsoft HoloLens.

Kacamata pintar buatan TCL tersebut bekerja dengan menghubungkan ke ponsel, komputer, atau tablet; dan berfungsi sebagai layar. Bisa dibilang ini mirip seperti headset PlayStation VR yang terhubung ke perangkat pintar. NXTWEAR G tidak memiliki internal, jadi ponsel atau PC pengguna yang memberi daya.

Dilansir dari Gizmochina (25/6), setiap lensa NXTWEAR G memiliki panel FHD Micro OLED dari Sony dan memberikan pengalaman yang serupa dengan menonton layar 140 inci dari jarak 4 meter. TCL mengatakan layar akan mengikuti gerakan pengguna, memungkinkannya untuk bergerak bebas. Ada juga speaker stereo yang terintegrasi ke dalam kacamata.

Perangkat ini memiliki aspect ratio 16:9, bidang pandang 47 derajat, dan refresh rate 60 Hz. NXTWEAR G juga dilengkapi accelerometer, giroskop, kompas, dan sensor jarak. Kacamata pintar berfungsi dengan ponsel pintar, notebook, dan komputer dengan DisplayPort Alternate Mode.

NXTWEAR G berbobot 100 gram, dan kabel USB-C terintegrasi menambahkan bobotnya 30 gram. Belum ada informasi seputar harganya, tetapi dalam paket penjualannya akan menyertakan 3 bantalan hidung, bingkai untuk lensa korektif, kain pembersih, dan tas jinjing.

Share
×
tekid
back to top