sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Rabu, 18 Sep 2019 11:52 WIB

Kini kamu bisa jadwalkan konten IGTV hingga 6 bulan ke depan

Facebook telah menghadirkan pembaruan yang memungkinkan Anda untuk menjadwalkan konten Instagram dan IGTV hingga enam bulan ke depan.

Kini kamu bisa jadwalkan konten IGTV hingga 6 bulan ke depan
Source: Unsplash

Pada International Broadcasting Convention di Amsterdam, Facebook telah mengumumkan beberapa kemampuan baru untuk live streaming, meliputi Watch Party, dan fitur di Creator Studio. Dilansir dari The Verge (17/9), perusahaan juga turut merilis pembaruan untuk Creator Studio yang memungkinkan pemegang akun bisnis menjadwalkan postingan Instagram dan siaran IGTV hingga enam bulan ke depan. 

Ini adalah gambar dari pembaruan yang dihadirkan Facebook untuk Instagram

Source: The Verge

Sebenarnya kemampuan untuk menjadwalkan konten Instagram bukan menjadi hal yang benar-benar baru. Pasalnya Facebook telah menambahkan kemampuan tersebut untuk layanan pihak ketiga tahun lalu, tujuannya untuk membuatnya lebih praktis bagi pengguna. 

Bahkan pembaruan ini memungkinkan Anda untuk menambahkan beberapa gambar ke dalam postingan, yang cukup berbeda dibanding menggunakan layanan pihak ketiga. Pasalnya saat menjadwalkan postingan Instagram melalui pihak ketiga, pengguna hanya dapat mengunggah satu gambar per-posting dan tidak ada dukungan untuk video IGTV. 

Untuk menggunakan pembaruan ini, terdapat beberapa syarat yang harus Anda penuhi. Pertama, Anda harus memiliki akun bisnis Facebook. Anda juga harus memiliki akun bisnis atau kreator Instagram, dan akun Instagram Anda harus ditautkan ke Halaman Facebook. 

Setelah persyaratan tersebut terpenuhi, maka Anda bisa menjadwalkan postingan melalui Facebook Creator Studio. Anda juga akan dimungkinkan untuk menambahkan tag, lokasi, dan memotong gambar. Sayangnya pembaruan ini belum mendukung untuk Stories Instagram.

Share
×
tekid
back to top