Kirin 1020 bakal lebih mahal dari A14 Bionic
Dalam sebuah bocoran terbaru diketahui bahwa prosesor 5nm Huawei, Kirin 1020 bakal lebih mahal dari prosesor 5nm Apple, A14 Bionic.
Apple dan Huawei saat ini masih bertarung untuk menjadi perusahaan pertama yang memperkenalkan prosesor smartphone dengan teknologi fabrikasi 5nm. Keduanya saat ini dikabarkan sudah hampir menyelesaikan prosesor terbaru mereka.
Namun, dalam sebuah laporan terbaru, dikabarkan Huawei lah yang akan pertama kali memperkenalkan chipset 5nm mereka, yang akan bernama Kirin 1020. Namun, ada beberapa kabar yang kurang menggembirakan dari chipset tersebut.
Kabar tersebut mengatakan bahwa Kirin 1020 yang dilaporkan akan diperkenalkan pada Oktober mendatang, akan lebih mahal daripada A14 Bionic. Padahal, biasanya harga chipset Apple akan sedikit lebih mahal dari chipset untuk Android.
Wccftech (3/8) juga melaporkan bahwa Kirin 1020 akan lebih besar ukurannya daripada A14 Bionic, tetapi masih akan lebih kecil dari chip ARM khusus yang diharapkan dapat ditemukan dalam model MacBook mendatang.
Di sisi lain, prosesor ARM untuk MacBook akan lebih mahal untuk dikembangkan. Hal ini wajar dikarenakan ini kali pertama bagi Apple mengembangkan prosesor ARM untuk digunakan di laptop dan PC.
Sayang, soal performa, masih belum diketahui apakah Kirin 1020 akan benar-benar lebih cepat daripada A14 Bionic. Parameter kecepatan Kirin 1020 akan 50% lebih cepat daripada Kirin 990 masih belum dapat menggambarkan performa keseluruhan dari prosesor tersebut.