Kirin 980 vs Snapdragon 845 vs A12 Bionic, apa bedanya?
Ketiga proseor ini, yakni Kirin 980, Snapdragon 845, dan A12 Bionic memiliki keunggulan masing-masing.
Lantas, prosesor mana yang terbaik?
Sayangnya, saat ini sulit untuk menemukan mana prosesor yang dapat dibilang sebagai prosesor terbaik. Terlebih lagi, saat ini masih belum diketahui detail lengkap mengenai spesifikasi prosesor mereka. Vendor tampaknya ingin menutupi beberapa informasi yang menurut mereka sensitif.
Namun, dengan menggunakan fabrikasi prosesor 7nm, Kirin 980 bisa lebih cepat, lebih hemat energi, nilai yang lebih baik, memiliki implikasi yang lebih signifikan untuk AI, memiliki konektivitas superior, atau memiliki sesuatu yang lain yang tidak dimiliki A12.
Di sisi lain, desain prosesor dan GPU Apple memiliki keunggulan kinerja yang signifikan jika dibandingkan dengan prosesor milik Huawei. Ini berarti, Kirin 980 belum akan mengambil alih posisi Apple dalam hal kinerja CPU atau GPU gaming tunggal.
Tapi, jika berbicara mengenai kemampuan multi-core, Kirin 980 mampu mengungguli kedua prosesor tersebut. Hal ini berkat konfigurasi CPU DynamIQ 2 + 2 + 4 (besar, sedang, kecil). Secara teoritis, konfigurasi ini dapat menangani berbagai beban kerja yang lebih luas dengan konsumsi daya yang lebih optimal, jika dibandingkan dengan desain Apple 2 + 4 (besar dan kecil).
Sayang, jika membandingkan kemampuan AI dari ketiga perangkat ini, masih belum ada standar yang mampu memperlihatkan secara jelas perbedaan kemampuan masing-masing. Terlebih lagi, Kirin 980 serta Snapdragon 845 berjalan di sistem operasi Android, sedangkan A12 Bionic berjalan di sistem operasi iOS.