Lenovo luncurkan ThinkPad X1 Carbon 30th Anniversary Edition
Lenovo telah merilis laptop ThinkPad X1 Carbon 30th Anniversary Edition. Laptop edisi ulang tahun ini hanya tersedia 5.000 unit.
Lenovo telah meluncurkan ThinkPad X1 Carbon 30th Anniversary Edition. Sesuai namanya, laptop ini dirilis untuk menandai peringatan 30 tahun sejak laptop ThinkPad pertama hadir. Ada sekitar 5.000 unit ThinkPad X1 pada edisi terbatas ini.
ThinkPad X1 Carbon 30th Anniversary Edition memiliki penutup atas serat karbon dan logo RGB ThinkPad tiga warna. Dilansir dari Gizmochina (31/10), model ini juga menampilkan logo 30th Anniversary Edition, serta TrackPoint berwarna hijau dan biru.
Model peringatan ThinkPad X1 memiliki layar OLED 14 inci yang menghasilkan video 2,8K dengan resolusi 2.880 x 1.800 piksel. Posisi poros yang berputar diberi nomor dari 0001 hingga 5000 yang mewakili jumlah unit yang tersedia. Layarnya mencakup color gamut DCI-P3 100% dan memiliki refresh rate 90 Hz.
Laptop tersebut ditenagai oleh prosesor Intel Core i7-1260P dengan RAM 32 GB dan penyimpanan sebesar 1 TB. Produk terbaru ini memiliki kamera high-definition 1080p dengan pengenalan wajah Windows Hello yang terintegrasi ke dalam perangkat. Ada juga empat mikrofon dengan dukungan untuk pengambilan audio jarak jauh.
Kemasan ThinkPad X1 Carbon 30th Anniversary Edition terbuat dari 100% serat bambu yang dapat diperbarui dengan cepat. Paket kemasannya juga termasuk buku sejarah merek, stiker Lenovo, dan masih banyak lagi. Lenovo ThinkPad X1 Carbon tersedia dengan harga USD2.870 (Rp44,7 juta). Model ini akan dirilis pada Desember 2022.