sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
Jumat, 23 Des 2022 08:01 WIB

Lenovo umumkan monitor super lebar dengan teknologi IPS Black Panel

Lenovo baru saja meluncurkan monitor Lenovo ThinkVision P49w-30 dengan teknologi IPS Black Panel milik LG Display dengan ukuran 49 inci.

Lenovo umumkan monitor super lebar dengan teknologi IPS Black Panel

LG Display baru-baru ini mengembangkan teknologi panel layar baru yang dikenal dengan IPS Black Panel. Teknologi layar ini paling cocok untuk para profesional dan menghadirkan dukungan untuk sudut pandang yang lebih luas, akurasi warna, gambar mendetail dalam adegan gelap, dan waktu respons yang lebih cepat untuk lingkungan IT.

Saat ini, LG dan Dell telah meluncurkan monitor flagship yang dilengkapi dengan teknologi IPS Black Panel tersebut. Layar monitor ini tersedia dalam ukuran 27 dan 32 inci beserta contrast ratio hingga 2.000:1.

Namun, serasa tak ingin ketinggalan, Lenovo kini telah bergabung dengan kedua perusahaan tersebut untuk meluncurkan monitor yang memanfaatkan teknologi IPS Black Panel baru. Model monitor tersebut adalah Lenovo ThinkVision P49w-30 dan ini memperluas ukuran layar model yang ada.

Dilansir dari Gizmochina (23/12), ThinkVision P49w-30 mengemas layar melengkung 49 inci dengan aspect ratio 32:9. Layar ini memiliki resolusi 5.120 x 1.440 piksel dengan contrast ratio 2.000:1.

Monitor Lenovo ThiniVision P49w-30 menggunakan kelengkungan kecil 3800R, yang telah mendukung refresh rate 60 Hz dan kecerahan maksimal 350 nit. Perangkat visual ini juga dilengkapi dengan color gamut DCI-P3 hingga 98%.

Selain itu, monitor ThinkVision dilengkapi dengan HDMI 2.1, DisplayPort 1.4, port Gigabit Ethernet, dan antarmuka Thunderbolt 4 ganda. Produk ini juga memiliki dua speaker stereo berdaya 5 watt.

Layar monitor tersebut dapat dilihat menjadi dua layar 2K (2.560 x 1.440 piksel) yang ditempatkan berdampingan. Ini berarti bahwa LG dapat meluncurkan layar IPS Black Panel beresolusi 2K tahun depan. Monitor Lenovo ThinkVision P49w-30 akan tersedia pada Juni 2023 seharga USD1.699 (Rp26,5 juta).

Share
×
tekid
back to top