sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
Sabtu, 21 Jul 2018 08:30 WIB

Lensa baru Fujifilm ini tahan terhadap cuaca

Dengan konstruksi material campuran magnesium, lensa ini dikabarkan berbobot ringan dan kuat dan memiliki autofocus cepat

Lensa baru Fujifilm ini tahan terhadap cuaca
Source: DP Review

Fujifilm mengenalkan lensa telefoto Fujinon XF200mmF2 R LM OIS WR yang diklaim menjadi lini lensa XF telefoto super cepat. Dilansir dari DP Review (20/7), lensa ini menawarkan maksimum aperture f/2.0 tercepat dan focal length setara dengan 305 mm (dalam format 35 mm). Perusahaan fotografi tersebut menyatakan lensa XF200mm mampu menyajikan gambar sangat tajam dengan kemampuan mereproduksi bokeh mulus, menjadikannya cocok untuk digunakan ketika memotret momen olahraga dan alam liar.

Lensa XF200mmF2 R LM OIS WR terbuat dari 19 elemen dalam 14 grup, termasuk elemen lensa Super ED berdiameter besar dan dua elemen lensa ED yang juga berdiameter besar demi mengurangi penyimpangan warna. Ada pula teknologi pelapisan presisi tinggi yang dikembangkan untuk lensa penyiaran pada lensa berdiameter besar untuk performa luar biasa. Lensa anyar ini juga memiliki fungsi Focus Preset baru yang langsung dapat mengubah fokus menjadi posisi preset. Ini memungkinkan fotografer memotret subjek utama dengan mudah dan tanpa harus mengatur ulang titik fokus.

Memanfaatkan motor linear, XF200mmF2 R LM OIS WR memiliki performa AF cepat dan senyap. Selain itu, lensa tersebut menawarkan stabilisasi gambar (OIS) 5 arah yang mampu mendeteksi kondisi pemotretan dan secara otomatis menggunakan kontrol OIS yang paling sesuai. Dengan konstruksi material campuran magnesium, lensa ini dikabarkan berbobot ringan dan kuat. Lantaran ditujukan salah satunya untuk memotret alam liar, tentu saja XF200mmF2 LM OIS WR tahan terhadap cuaca dan debu.

XF200mmF2 R LM OIS WR hanya tersedia sebagai kit, dipasangkan dengan telekonverter XF1.4X TC WR untuk meningkatkan focal length sebesar 1,4 kali menjadi 427 mm (setara format 35 mm).

Share
×
tekid
back to top