sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
Jumat, 22 Jul 2022 09:00 WIB

LG PuriCare Bunglon bisa berubah warna sesuai kualitas udara

LG meluncurkan air purifier (pembersih udara) terbaru mereka, LG PuriCare Bunglon. Perangkat ini digadang-gadang memiliki filtrasi canggih berbalut desain menarik.

LG PuriCare Bunglon bisa berubah warna sesuai kualitas udara

LG Indonesia menghadirkan air purifier terbarunya dengan nama LG PuriCare Bunglon. Perangkat ini adalah sistem pembersih udara dengan desain menarik, yang mana dikatakan menjadi fitur utama yang dibawanya. Langkah LG untuk menghadirkan PuriCare Bunglon adalah demi mendorong semakin besarnya perhatian pada kualitas udara di rumah di tengah masa pandemi.

Berbicara seputar fungsi sistem filtrasi LG Puricare Bunglon, hal ini tidak dapat dilepaskan dari kelengkapan filter di dalamnya. Bertindak pada bagian dengan sistem penyaringan ini adalah pre filter. Dengan dimensi jaringnya yang lebih besar, filter ini bertugas menangkap bulu hewan peliharaan, rambut, debu, dan partikel berukuran besar lainnya.

Pada lapisan berikutnya ada Fine dust atau allergen filter. Sesuai namanya, filter ini menangkap debu halus serta alergen yang berukuran lebih kecil yang mungkin lolos dari pre filter. Bahkan untuk kemampuan menangkap partikel mikro ini, LG PuriCare Bunglon memiliki kemampuan mulai dari particulate matter 10, 2.5 dan 1.0 (PM 10, PM 2.5 dan PM 1.0).

Disamping itu, LG pun melengkapi air purifier terbarunya ini dengan odor filter. Sesuai namanya, tugasnya menyaring bau tak sedap yang melayang bersama udara.

Nama ‘Bunglon’ pada air purifier berbentuk menyerupai tabung yang menjulang ini sebenarnya merujuk pada lampu indikatornya. Indikator pintar ini akan berubah warna menjadi penanda bagi pengguna terkait kualitas udara dalam ruangan.

Terdapat empat warna indikator kualitas udara. Merah menandakan kualitas udara sangat buruk, oranye sebagai penanda kualitas udara buruk sementara kuning memberi sinyal kualitas udara diambang normal. Khusus untuk kualitas udara baik, lampu indikator akan mengaktifkan cahaya berwarna hijau.

Selain pendar dari lampu indikator bagi kualitas udara keseluruhan, LG PuriCare Bunglon ini juga dilengkapi indikator yang memberikan penanda tingkat debu dalam udara. Ditampilkan dalam angka, hal ini memberikan kemudahan pengguna untuk mengevaluasi kualitas udara ruang dan sumber polutan dengan lebih cepat. Harga untuk LG PuriCare Bunglon ini adalah Rp3.999.000.

Share
×
tekid
back to top