sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
Rabu, 21 Des 2022 20:44 WIB

LG siap bawa AC dan air purifier ramah lingkungan di tahun 2023 ke Indonesia

PT LG Electronics Indonesia tampaknya belum mengendurkan kecepatannya. Pabrikan asal Korea Selatan ini menyiapkan AC dan air purifier baru ke Indonesia.

LG siap bawa AC dan air purifier ramah lingkungan di tahun 2023 ke Indonesia

PT LG Electronics Indonesia hari ini (21/12), mengumumkan bahwa mereka siap untuk menghadirkan rangkaian produk perawatan udara dalam ruang yang bakal masuk pasar Tanah Air pada tahun depan. Keseluruhan produk yang tergabung dalam koleksi besar LG Air Solution ini bakal menitik beratkan pada aspek kesehatan dan ramah lingkungan.

“Beriring dengan kesadaran masyarakat akan kualitas udara yang mempengaruhi kesehatan dan perhatian pada gaya hidup lebih ramah lingkungan, koleksi besar ini mewakili upaya kami menjadi yang tercepat sekaligus terlengkap memberi beragam opsi perawatan udara bagi masyarakat Indonesia,” kata President of LG Electronics Indonesia.

Dari jajaran penyejuk ruangan inverter yang hemat listrik, LG siap memperkenalkan AC LG Silent Air. Hadir dalam desain dengan sentuhan pewarnaan matte, AC ini memiliki tingkat kebisingan hanya 27 desibel. Dengan demikian, menjanjikan kenyamanan saat beroperasi.

Fitur ini merujuk pada keberadaan pengaturan daya yang membuat pengguna dapat mengoperasikannya dengan daya listrik di bawah kebutuhan normalnya. Terdapat empat tingkat pengaturan daya yang membuat AC Silent Air ini bahkan dapat beroperasi hanya dengan 40% kebutuhan daya listriknya.

Disisi lain, fitur Auto Cleaning bekerja mengeringkan embun dalam AC Silent Air yang mencegah pertumbuhan jamur dan berbagai partikel merugikan lainnya dan beresiko untuk lepas melayang bersama udara yang ditiupkan AC ini.

Melengkapi kenyamanan perangkat pendingin udaranya, LG juga menghadirkan varian baru dari LG PuriCare 360° Hit Air Purifier (model AS60GHWG0). Perusahaan asal Korea Selatan tersebut mengatakan bahwa versi terbaru dari pembersih udara tersebut lebih terjangkau jika dibandingkan dengan generasi pertamanya.

Meski lebih terjangkau, LG PuriCare 360° Hit Air Purifier AS60GHWG0 tetap memiliki kemampuan membersihkan udara dalam ruang dengan jangkauan lebih luas. Hal ini berkat kombinasi bentuk tabung pada tubuh penyangga dengan titik masuk udara mengitarinya dan adanya kipas berbentuk lempengan membundar di bagian atas yang bertugas mengalirkan udara bersih lebih jauh hingga ke sudut-sudut ruang.

Salah Satu hal yang membuat LG PuriCare 360° Hit Air Purifier terbaru itu lebih terjangkau ada pada kapasitas pembersihannya yang lebih kecil. Seri baru LG PuriCare 360° Hit Air Purifier tersedia bagi ruang seluas 60 meter persegi.

Share
×
tekid
back to top