sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id wd
Rabu, 28 Nov 2018 20:30 WIB

Lima headset baru Plantronics mendarat di Indonesia

Lima produk baru Plantronics resmi meluncur di Indonesia. Perusahaan asal Amerika Serikat (AS) itu memboyong tiga seri BackBeat Fit dan dua seri BackBeat Go.

Lima headset baru Plantronics mendarat di Indonesia

Lima produk baru Plantronics resmi meluncur di Indonesia. Perusahaan asal Amerika Serikat (AS) itu memboyong tiga seri BackBeat Fit dan dua seri BackBeat Go. Jajaran headset itu ditujukan bagi pengguna yang gemar berolahraga atau konsumen yang memiliki mobilitas tinggi.

Seri BlackBeat Fit 3100 menjadi seri yang diunggulkan Plantronics untuk pasar Indonesia. Pasalnya, earphone itu mengusung konsep wireless atau nirkabel dan desain yang berbeda dibanding earphone merek lain yang serupa.

BlackBeat Fit 3100 memiliki komponen penyangga sehingga memungkinkannya terjaga di telinga pengguna. "Nggak perlu takut jatuh karena perangkat ini didesain agar tetap stabil di telinga," kata Richard Tan, Consumer Business Manager Plantronics South-East Asia di Jakarta (28/11).

Earphone wireless itu juga memiliki dukunga IP57, sehingga mampu bertahan di dalam air. Untuk mengoperasikan musik, konsumen bisa menggunakan fitur sentuhan baik untuk memutar maupun memindah musik yang sedang didengarkan.

Bahkan, perangkat ini juga telah disertai dukungan untuk menjalankan Google Assistant. Richard mengklaim, daya pada BlackBeat Fit 3100 bisa bertahan hingga lima jam.

Seri selanjutnya yaitu BlackBeat Fit 2100. Soal spesifikasi, headset ini hampir serupa dengan seri 3100. Hanya saja, desainnya memiliki kabel. "Basic-nya kalau mau true wireless pakai 3100, kalau mau berkabel pakai 2100," ujar Richard.

Seri lainnya, yaitu BlackBeat Fit 350 yang memiliki spesifikasi daya hingga enam jam. Sementara, dua seri lainnya, yaitu BackBeat Go 410 dan 810.

BackBeat Go 410 memiliki daya tahan hingga delapan jam. Perangkat, ini bisa dijalankan dalam dua mode yaitu mode Active Noise Cancelling (ANC) atau Equalizer.

Lain haknya dengan seri-seri itu, BackBeat Go 810 merupakan headphone yang dirancang tanpa kabel. Serupa dengan seri 410, headphone ini juga bisa dijalankan dalam dua mode, sehingga dayanya bisa mencapai 22-28 jam.

BlackBeat Fit 3100 dibanderol seharga Rp2.599.000, BlackBeat Fit 2100 seharga Rp1.799.000, BlackBeat Fit 350 seharga Rp1.399.000. Sementara itu, BlackBeat Go 410 dijual seharga Rp2.299.000 dan BackBeat Go 810 segarga Rp2.599.000. Semua produk yang dirakit di China ini mulai tersedia hari ini, terkecuali Fit 2100 yang akan tersedia mulai Desember 2018.

Share
×
tekid
back to top