sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id wd
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id wd
Rabu, 29 Jul 2020 10:29 WIB

Modder ini bisa mainkan Doom di dalam Minecraft

Seorang modder Minecraft berhasil menjalankan gim Doom di Minecraft berkat mod yang dapat menjalankan VM.

Modder ini bisa mainkan Doom di dalam Minecraft
Doom di dalam Minecraft

Bermain gim di dalam gim merupakan sebuah pengalaman yang bisa dilakukan di beberapa gim. Biasanya gim yang ada di dalam gim, dapat dimainkan oleh para gamer meski bukan sebuah gim versi penuh, melainkan hanya sepotong kecil dari sebuah gim saja.

Namun, seorang modder Minecraft baru-baru ini berhasil melakukan sebuah hal yang cukup mengesankan. Pengguna Reddit uDrunkMate baru saja mengunggah sebuah gambar dimana dia memainkan Doom di dalam Minecraft.

Sang modder berhasil menjalankan sebuah mod dimana dia dapat menjalankan VM Computer, dimana mod tersebut dapat menjalankan OS Windows 95. Hal ini masuk akal dikarenakan Minecraft menjalankan gim mereka dalam coding Java.

Engadget (29/7) melaporkan, para pemain harus menyiapkan beberapa komponen yang tepat. Mereka juga harus meletakkan ISO OS dan gim Doom di folder yang tepat untuk dapat menjalankannya dengan benar.

Para pengguna pun akan dapat memainkan gim ini di layar komputer mini di Minecraft. Pengguna pun akan cukup kesulitan mengontrol gim Doom dikarenakan fps gim tersebut akan cukup rendah.

Yang menarik dari mod ini adalah kemampuannya menjalankan OS di dalam Minecraft, sehingga pengguna dapat menjalankan OS Microsoft atau menjalankan OS Linux seperti Ubuntu dengan mod ini. Pengguna bahkan dapat memainkan Minecraft di dalam gim Minecraft.

Sayang, seperti disebutkan diatas, dikarenakan keterbatasan VM, maka pengguna tidak akan dapat menjalankan OS dengan kecepatan penuh di dalam gim Minecraft.

Share
×
tekid
back to top