Mode gelap segera hadir di aplikasi Microsoft Office
Setelah meluncurkan mode gelap di beberapa palikasi Microsoft versi iOS, aplikasi Word, Excel, PowerPoint dan OneNote tanpaknya akan segera menyusul.
Setelah meluncurkan mode gelap di beberapa palikasi Microsoft versi iOS, aplikasi Word, Excel, PowerPoint dan OneNote tanpaknya akan segera menyusul. Diketahui perusahaan tengah melakukan pengujian fitur tersebut sebelum akhirnya diluncurkan secara resmi. Peluncurannya sendiri disebut akan hadir dalam waktu dekat.
Kabar tersebut diumumkan hari ini oleh Microsoft melalui akun Twitter Office Insider. Melalui akun itu, perusahaan mengatakan Insider akan lebih dulu memiliki akses ke fitur baru.
"iOS #OfficeInsiders, kami telah menambahkan dukungan untuk mode gelap iOS 13 ke Excel, Word, PowerPoint dan OneNote! Gunakan mode gelap untuk tampilan yang nyaman di mata dan membantu Anda tetap fokus pada pekerjaan Anda!," kata Microsoft.
Manajer Produk Microsoft Office - Akshay Bakshi mengatakan serta mengonfirmasi di Twitter-nya, semua pelanggan publik akan mendapatkan opsi mode gelap setelah pembaruan aplikasi di minggu depan.
"Word, Excel, dan PowerPoint mendapatkan dukungan mode gelap di iOS 13. Hadir untuk Insider saat ini dan untuk semua orang di minggu depan melalui versi v2.30," demikian cuitan Bakshi.
????Word, Excel and PowerPoint getting Dark Mode support on iOS 13.
Rolling out to Insiders right now and to everyone next week with v2.30! https://t.co/A9GRccjwrf — Akshay Bakshi ???? (@AgentAkki) October 7, 2019
Dilansir Onmsft (8/10), Microsoft belum lama ini menambahkan mode gelap ke aplikasi Outlook, To-Do dan OneDrive. Banyak aplikasi iOS lainnya yang dikembangkan oleh perusahaan lain juga mendapatkan opsi yang sama karena dukungan seluruh sistem untuk pengaturan mode gelap ditambahkan dengan peluncuran iOS 13. Instagram saja hari ini menambahkan mode gelap untuk aplikasi iOS-nya.